MANIAK BOLA - Kurniawan Dwi Yulianto ungkapan rasa kesenangannya karena ditunjuk sebagai salah satu staf ke pelatihan Timnas Indonesia U20.
Diketahui salah satu staf dari tim asal Italia yakni Como U19 tersebut resmi ditunjuk sebagai pelatih penyerang bagi skuad Garuda Muda.
Hal ini dikarenakan pada ini turnamen menjelang persiapan Piala Asia U20 terlihat bahwa Jens Raven dan kawan-kawan masih kurang dalam masalah penyelesaian akhir.
Masalah ini harus sekali perbaiki agar dalam ajang tertinggi di benua Asia tersebut Garuda Nusantara muda sudah bisa tampil lebih baik
Baca Juga: Foto Bareng Patrick Kluivert Cs, Pelatih Kiper Dewa United Siap Direkrut Timnas Indonesia?
Kurniawan sendiri merasa sangat senang bisa kembali petugas bagi Timnas Indonesia.
Ia Pun mengatakan bahwa dirinya akan selalu siap jika diperlukan oleh negaranya siap mengabdi untuk memberikan yang terbaik.
"Terima kasih diberi kesempatan untuk kembali ke timnas. Karena seperti yang saya katakan untuk timnas saya selalu siap," ungkap Kurniawan.
Legenda timnas Indonesia ini secara optimis mengatakan dirinya akan mendatangkan dampak positif bagi skuad Garuda Nusantara.
"Saya diminta membantu di timnas u-20 ini terutama untuk masalah lini depan," ungkapnya.
Ia pun mengharapkan bahwa seluruh rencana yang ditargetkan mampu tercapai terus sesuai yang diinginkan.
"Mudah-mudahan apa yang menjadi target kita semua bisa tercapai," sambungnya.
Pelatih kepala Timnas Indonesia U20 yakni Indra Sjafri menyambut baik Kurniawan Dwi Yulianto ke dalam jajaran pelatihnya.
Baca Juga: Daftar Pemain Timnas Indonesia U20 di Piala Asia U20 2025 sudah Diserahkan Indra Sjafri
Menurut Indra hal ini merupakan salah satu langkah penting yang diambil oleh Garuda Nusantara untuk menghadapi ajang sekelas Piala Asia.
Dalam sisa waktu yang ada coach Indra dan seluruh rekan-rekannya berusaha untuk memenangkan tim demi menuntaskan misi lolos hingga babak semifinal.
"Sudah hadir coach Kurniawan untuk memberikan support tim kepelatihan kita. Mudah-mudahan akan lebih solid dan lebih bisa saling menguatkan menuju Piala Asia ini," ungkap Indra.
Timnas Indonesia sendiri akan menghadapi Iran dalam laga pertama Piala Asia U20 pada 13 Februari 2025 mendatang.
Baca Juga: Rival Timnas Indonesia di Piala Asia U20 2025, Uzbekistan Menang Adu Penalti Atas China
Selanjutnya akan menghadapi Uzbekistan pada 16 Februari 2025 dan ditutup dalam laga kontra Yaman 19 Februari 2025.