MANIAK BOLA - Susunan tim kepelatihan Timnas Indonesia mulai terlihat tanda-tandanya akan segera lengkap.
Terbaru, nama Zulkifli Syukur disebut-sebut telah melakukan interview untuk menjadi asisten Patrick Kluivert.
Seperti yang pernah disampaikan Erick Thohir, PSSI akan menyodorkan beberapa nama pelatih lokal untuk menjadi asisten Kluivert.
Selain asisten untuk pelatih lokal, posisi yang juga masih menjadi tanda tanya adalah pelatih kiper Timnas Indonesia.
Pelatih Kiper Dewa United Jadi Kandidat
Pelatih kiper Dewa United, Sjoerd Woudenberg terlihat ada bersama Patrick Kluivert pada saat foto bersama Zulkifli Syukur tersebar di media sosial.
Woudenberg terlihat sedang melakukan meeting dengan Patrick Kluivert beserta staf kepelatihannya yakni Alex Pastoor, Dennu Landzaat, dan Gerald Vananburg.
Woudenberg sendiri saat ini masih terikat kontrak dengan Dewa United hingga 31 Juli 2025.
Woundeberg merupakan pelatih kiper kepercayaan Jan Olde Riekerink, pelatih kepala Dewa United saat ini.
Sebelum bersama Dewa United, Woudenberg juga merupakan pelatih kiper di tim pelatih Riekerink pada saat menangani klub Afrika, Cape Town City pada periode 2019-2021.