Erick Thohir masih belum bisa memastikan apakah Jairo Riedewald bakal siap membela dalam waktu dekat atau tidak.
Apabila pemain klub Belgia Royal Antwerp tersebut bersedia, maka PSSI bakal mempercepat proses naturalisasi, guna bisa tampil saat hadapi Australia dan Bahrain.
"Kami juga sedang melakukan pendekatan untuk Jairo Riedewald. Apakah keburu untuk bermain bulan Maret 2025? Itu yang masih kita tunggu,” jelasnya.
Baca Juga: Hitung-hitungan Peluang Perebutan Tiket Lolos ke 8 Besar Liga 2 di Grup 2 dan 3
Pada bulan Maret 2025 nanti, skuad Garuda bakal kembali menjalani lanjutan matchday ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dua lawan bakal dihadapi tim Merah Putih pada bulan Maret nanti, yaitu Australia dan Bahrain.
Jay Idzez dan kawan-kawan bakal lebih dulu bertandang ke markas Australia.
Laga tersebut bakal digelar di Sydney Football Stadium, pada tanggal 20 Maret 2025, nanti.
Lima hari berselang, skuad Garuda bakal menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), tepatnya tanggal 25 Maret 2025.
Jadwal Timnas Indonesia Maret 2025
20 Maret 2025 - Australia vs Timnas Indonesia di Sydney Football Stadium
25 Maret 2025 - Timnas Indonesia vs Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno (GBK)