ungkapan dari pengamat sepak bola Bung Kusnaeni Timnas Indonesia memiliki target lebih besar dari Piala AFF 2024. (Sumber: Pssi.org)

Timnas

Timnas Indonesia Bakal Mendapat Tambahan Amunisi Setelah Depak Shin Tae Yong, Persiapan Lawan Australia dan Bahrain

Rabu 08 Jan 2025, 05:56 WIB

MANIAK BOLA - Timnas Indonesia kabarnya bakal mendapat tambahan amunisi setelah PSSI mendepak Shin Tae Yong dari kursi pelatih.

Tambahan amunisi ini rencananya bakal diproyeksikan untuk lanjutan pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026, melawan Australia dan Bahrain.

Tentunya hal tersebut bisa menjadi penenang, setelah Shin Tae Yong resmi tidak akan menukangi Timnas Indonesia.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyebutkan bahwa skuad Garuda bakal mendapat tambahan amunisi, pada saat mengumumkan pemecatan STY, Senin 6 Januari 2025.

Baca Juga: Newcastle Bungkam Arsenal di Emirates, Tiket Final Carabao Cup Makin Dekat

Dua pemain yang dimaksud Erick Thohir adalah Ole Romeny dan Jairo Riedewald.

Sebelumnya Ole Romeny sendiri sudah sempat diperkenalkan dan siap menjalani proses di DPR RI.

Erick Thohir mengatakan jika proses naturalisasi Ole Romeny bakal dilakukan secepatnya.

“Ole (Romeny) Insya Allah proses surat menyurat sudah lebih maju ketimbang Jairo Riedewald," ucap Erick Thohir, Senin 6 Januari 2025, kemarin.

Baca Juga: Klasemen Sementara Liga 1 Indonesia: Persib Bandung Gagal Menjauh dari Persebaya

Sementara itu, pihak PSSI tengah mendekati Jairo Riedewald untuk pengambilan sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Erick Thohir masih belum bisa memastikan apakah Jairo Riedewald bakal siap membela dalam waktu dekat atau tidak.

Apabila pemain klub Belgia Royal Antwerp tersebut bersedia, maka PSSI bakal mempercepat proses naturalisasi, guna bisa tampil saat hadapi Australia dan Bahrain.

"Kami juga sedang melakukan pendekatan untuk Jairo Riedewald. Apakah keburu untuk bermain bulan Maret 2025? Itu yang masih kita tunggu,” jelasnya.

Baca Juga: Hitung-hitungan Peluang Perebutan Tiket Lolos ke 8 Besar Liga 2 di Grup 2 dan 3

Pada bulan Maret 2025 nanti, skuad Garuda bakal kembali menjalani lanjutan matchday ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dua lawan bakal dihadapi tim Merah Putih pada bulan Maret nanti, yaitu Australia dan Bahrain.

Jay Idzez dan kawan-kawan bakal lebih dulu bertandang ke markas Australia.

Laga tersebut bakal digelar di Sydney Football Stadium, pada tanggal 20 Maret 2025, nanti.

Baca Juga: Resmi Dipinang Bangkok United, Pratama Arhan Harus Buktikan Diri Agar Tak Kehilangan Tempat di Timnas Indonesia

Lima hari berselang, skuad Garuda bakal menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), tepatnya tanggal 25 Maret 2025.

Jadwal Timnas Indonesia Maret 2025

20 Maret 2025 - Australia vs Timnas Indonesia di Sydney Football Stadium

25 Maret 2025 - Timnas Indonesia vs Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno (GBK)

Catatan: Jadwal dan venue pertandingan sewaktu-waktu bisa berubah.

Tags:
Kualifikasi Piala Dunia 2026BahrainAustraliaTimnas IndonesiaPSSIErick ThohirShin Tae YongJairo RiedewaldOle Romeny

Filza Fitriadhi

Reporter

Filza Fitriadhi

Editor