Jakarta Popsivo Polwan Juara Putaran Kedua Proliga 2025, Taklukkan Yogya Falcons 3-1

Minggu 23 Feb 2025, 20:57 WIB
Jakarta Popsivo Polwan saat menaklukkan Jakarta Livin Mandiri di seri ketiga Proliga 2025. (Sumber: Humas Proliga)

Jakarta Popsivo Polwan saat menaklukkan Jakarta Livin Mandiri di seri ketiga Proliga 2025. (Sumber: Humas Proliga)

MANIAK BOLAJakarta Popsivo Polwan berhasil menjuarai putaran kedua PLN Mobile Proliga 2025 usai menaklukkan Yogya Falcons dengan skor 3-1 (25-12, 24-26, 25-18, 25-23). Laga berlangsung di GOR PSCC Palembang, Minggu, 23 Februari 2025.

Kemenangan ini memastikan Popsivo merebut gelar juara putaran pertama dan kedua, sekaligus membawa pulang hadiah Rp30 juta.

Meski laga ini tidak lagi menentukan bagi Popsivo untuk lolos ke final four, pertandingan tetap berlangsung sengit terutama pada set kedua hingga keempat.

Pada set pertama, Amalia Fajrina dan kawan-kawan tampil dominan. Mereka terlalu kuat bagi Falcons, yang disiapkan untuk Kejuaraan Dunia Putri U-21 di Jawa Timur, Agustus mendatang. Hasilnya, Popsivo menang telak 25-12.

Baca Juga: PSM Makassar Akhiri Kutukan 8 Tahun, Bernardo Tavares: Pemain Tunjukkan Attitude Luar Biasa

Namun, Falcons bangkit di set kedua dengan memberikan perlawanan ketat. Mereka akhirnya merebut set ini dengan 26-24.

Pelatih Falcons, Marcos Sugiyama, mengakui timnya sempat panik di set pertama. Namun, mereka mampu tampil lebih baik di set-set berikutnya.

"Pada set pertama, anak-anak panik. Set kedua dan keempat, mereka tampil bagus," ujar Marcos usai pertandingan.

Ia mengakui Popsivo adalah tim yang kuat dan sulit dikalahkan. Namun, ia tetap bangga dengan perkembangan anak asuhnya dan optimis Falcons bisa lebih kompetitif tahun depan.

Baca Juga: Persija Jakarta Tumbang dari PSM, Carlos Pena Kecewa dengan Performa Tim

Falcons kembali mampu mencuri satu set dari lawannya. Sebelumnya, mereka juga mencetak sejarah dengan mengambil satu set dari Bandung bjb Tandamata.

Berita Terkait
News Update