PSMS Medan tetap ingin meraih kemenangan kontra Sriwijaya FC agar tetap konsisten. (@official_psmsmedan)

Liga 1

Preview Sriwijaya FC vs PSMS, Nil Maizar: Tetap Ingin Menang dan Konsisten

Senin 10 Feb 2025, 14:05 WIB

MANIAK BOLA - Sebuah duel seru akan tersaji dalam lanjutan babak playoff degradasi grup H antara Sriwijaya FC vs PSMS Medan.

Laga tersebut akan digelar di Stadion Gelora Jakabaring Palembang pada senin 10 Februari 2025 pukul 15.30 WIB.

Pertandingan tersebut diprediksi akan berlangsung seru karena kedua tim saat ini sedang berada di di puncak Klasemen babak play off degradasi Pegadaian Liga 2.

Tim tamu bertandang ke Palembang dengan catatan sebagai pemuncak klasemen sementara dengan perolehan 12 poin.

Baca Juga: Info Live Streaming Sriwijaya FC vs PSMS Medan: Ayam Kinantan Bertekad Teruskan Tren Positif

Sedangkan tuan rumah satu peringkat di bawahnya dengan koleksi 6 poin dari empat laga yang telah dijalani.

Laskar Wong Kito mengincar kemenangan pada langkah ini untuk tetap bertahan di kompetisi kasta kedua di Liga Indonesia ini.

Sementara itu bagi PSMS Medan mereka sudah memastikan bahwa akan tetap bertahan pada kompetisi ini musim depan.

Namun Tim asuhan dari nil maizar tersebut tetap berusaha untuk mengincar kemenangan Demi meraih hasil sempurna pada laga ini.

Baca Juga: Rekor Pertemuan Persija vs Persib: Macan Kemayoran Sulit Menang dari Maung Bandung di Lima Laga Terakhir

Setelah berhasil menaklukkan Nusantara United dengan skor 4-0 di laga sebelumnya, Nil Maizar selaku pelatih memastikan bahwa pemainnya siap tampil pada laga ini.

"Pemain dalam keadaan sehat wal afiat. Secara fisik, taktik, teknik, dan mental, seperti biasa untuk pertandingan besok menghadapi Sriwijaya, kita sudah siap," ungkapnya dalam sesi konferensi pers.

Ia pun mengkonfirmasi tidak adanya pemain cedera di dalam skuadnya tenaga terus berusaha untuk mendapatkan hasil yang paling positif.

"Tidak ada pemain yang cedera. Mudah-mudahan Allah selalu memberkati kita, dan kita bisa mendapatkan hasil yang maksimal,” ungkapnya.

Baca Juga: PSMS Medan Tetap Incar Tiga Poin di Markas Sriwijaya FC, Meski Sudah Pasti Bertahan di Liga 2

Meski sudah dinyatakan lolos dan bertahan di kompetisi ini musim depan PSMS tetap Merdeka meraih Kemenangan Untuk menyempurnakan rekor tanpa kekalahan.

"Kita selalu ingin tampil maksimal di setiap pertandingan. Walaupun sudah menang empat kali, di dua laga terakhir ini kita tetap ingin menang agar tim ini bisa tampil konsisten di babak playoff degradasi,” jelasnya.

Sementara itu bagi tuan rumah Sriwijaya FC, kemenangan pada laga ini bisa membuka peluang untuk lolos dan bertahan di Liga 2 musim depan

Oleh sebab itu Nil Maizar akan terus mengawasi dan tidak menganggap remeh anak asuh dari Hendro Susilo ini dan tetap bermain dengan maksimal.

Baca Juga: Hadapi Sriwijaya FC, PSMS Medan Tetap All-Out Meskipun Posisi Sudah Aman

"Sriwijaya tim bagus. Anak-anak muda mereka punya potensi yang bagus dan harus diwaspadai. Mereka pasti ingin menang, dan kita juga ingin menang. Jadi pertandingan besok pasti seru. Mudah-mudahan semuanya berjalan lancar,” kata Nil Maizar.

Rachmad Hidayat selaku Kapten tim PSMS mengatakan bawa timnya tidak akan mengendurkan serangan meski telah dinyatakan lolos.

"Persiapan kita sama seperti pertandingan sebelumnya. Kita akan bermain seperti biasa, lebih santai, enjoy, tapi tetap fight," kata Rachmad.

Laga ini diperkirakan akan langsung seru karena kedua tim sama-sama mengikat kemenangan untuk memastikan lolos dan bertahan di Pegadaian Liga 2 musim depan.

Tags:
Babak playoff degradasiSriwijaya vs PSMS MedanPegadaian Liga 2Nil Maizar

Raihan Ali Putra Santoso

Reporter

Raihan Ali Putra Santoso

Editor