PSMS Medan Tetap Incar Tiga Poin di Markas Sriwijaya FC, Meski Sudah Pasti Bertahan di Liga 2

Senin 10 Feb 2025, 09:23 WIB
Skuad PSMS Medan incar poin penuh di kandang Sriwijaya FC. (Foto: Instagram/@official_psmsmedan)

Skuad PSMS Medan incar poin penuh di kandang Sriwijaya FC. (Foto: Instagram/@official_psmsmedan)

MANIAK BOLA - PSMS Medan bakal tetap mengincar kemenangan atas Sriwijaya FC, walaupun sudah pasti bertahan di Liga 2.

Dalam lanjutan pertandingan playoff degradasi Liga 2 2024-25, PSMS Medan bakal bertandang ke markas Sriwijaya FC.

Laga tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang, pada Senin 10 Februari 2025, pukul 15.30 WIB nanti sore.

Klub berjuluk Ayam Kinantan tersebut sudah dipastikan bakal bertahan di kompetisi kasta kedua Indonesia musim depan.

Baca Juga: Eks Borneo FC Ini Hijrah ke Klub Turki, Sempat Ingin Perkuat Timnas Indonesia

Pasalnya, tim besutan Nil Maizar ini sedang bertengger di pucuk klasemen Grup H, dengan mengemas 12 poin.

Targetkan Sapu Bersih dengan Kemenangan

Skuad PSMS belum sekalipun menelan kekalahan di empat pertandingan selama playoff degradasi Liga 2 2024-25.

Terakhir, Rachmad Hidayat dan kawan-kawan berhasil menggulung Nusantara United empat gol tanpa balas.

Baca Juga: Pelatih Persib Dibuat Heran oleh Kartu Merah Mateo Kocijan, Bojan Hodak: Saya Tidak Tahu Kenapa

Kemenangan tersebut membuat PSMS Medan sudah bisa dipastikan bertahan di kompetisi Liga 2 untuk musim depan.

Kendati demikian, skuad Ayam Kinantan tetap mengincar poin penuh saat bertandang ke markas Sriwijaya FC nanti sore.

Berita Terkait

News Update