Kehilangan Rodri di lini tengah disebut-sebut jadi akar masalah City selama ini.
Maka dari itu, dilansir dari The Times dan The Independent, Manchester City serius mengincar pemain-pemain top lini tengah untuk musim depan.
Florian Wirtz (Bayer Leverkusen), Bruno Guimaraes (Newcastle), dan Martin Zubimendi (Real Sociedad) dikabarkan sangat diminati City.
Tak cuma itu, Manchester City juga dihubung-hubungkan dengan mantan juara dunia yang kini sedang menganggur, Paul Pogba.