Jumlah Kekalahan Pep Guardiola di Manchester City dari Musim ke Musim, Bakal Ada Rekor Baru?

Selasa 17 Des 2024, 10:54 WIB
Pep Guardiola alami musim terburuk bersama Manchester City? (Sumber: theathletic)

Pep Guardiola alami musim terburuk bersama Manchester City? (Sumber: theathletic)

MANIAK BOLA - Masa paceklik yang dialami Pep Guardiola bersama Manchester City musim ini ternyata belum usai.

Terbaru, The Citizens kembali menelan kekalahan memalukan 1-2 dari sang rival sekota, Manchester United di Liga Inggris, Minggu 15 Desember 2024.

Ini merupakan kekalahan ke-5 City di Liga Inggris musim ini yang berimbas pada melorotnya peringkat mereka.

Bahkan, nama Manchester City mulai dipertimbangkan untuk dicoret dari daftar persaingan juara Liga Inggris musim ini.

Baca Juga: Underrated Bareng Atalanta, Ademola Lookman Raih Penghargaan Pemain Terbaik Afrika 2024

Rekor Buruk Pep Guardiola

Dalam 11 laga terakhir di semua ajang, City telah mengalami 8 kekalahan, 2 hasil imbang, dan hanya sekali menang.

Pada periode kelam ini, anak asuh Pep Guardiola mencetak 13 gol dan kebobolan 25 gol!

Jelas catatan tersebut sangat menggambarkan bahwa City benar-benar dalam situasi darurat.

Musim ini bahkan Pep Guardiola mengalami rekor terburuknya sebagai pelatih, termasuk menderita 5 kekalahan beruntun.

Musim ini juga bisa saja menjadi musim dengan jumlah kekalahan terbanyak yang dirasakan Pep sejak menangani klub pada tahun 2016.

Dalam rentang waktu tersebut, jumlah kekalahan terbanyak yang pernah dialami Pep Guardiola adalah pada musim 2019/2020.

Berita Terkait
News Update