Terkena akumulasi kartu, Timnas Indonesia resmi kehilangan dua pemainnya.(Sumber: X/@theaseanball)

Timnas

Waduh! Timnas Indonesia Resmi Kehilangan Dua Pemain Saat Lawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Minggu 23 Feb 2025, 05:02 WIB

MANIAK BOLA - Kabar kurang mengenakan Timnas Indonesia yang harus kehilangan dua pemainnya menjelang lawan Australia di babak kualifikasi Piala Dunia 2026 pekan ke-7.

Dua pemain tersebut ialah Justin Hubner dan Ragnar Oratmangoen yang tidak bisa memperkuat Timnas Garuda akibat terkena akumulasi kartu.

Patrick Kluivert harus mencari opsi lain untuk mengisi lubang yang ditinggalkan oleh kedua pemain agar penampilan dari Squad Garuda yang tetap solid.

Seperti diketahui Ragnar harus absen karena sudah mengoleksi dua kartu kuning selama jalannya babak kualifikasi Saat berjumpa dengan Bahrain dan Arab Saudi.

Baca Juga: Emil Audero Bakal Gabung Timnas Indonesia, Begini Reaksi Maarten Paes

Sementara Hubner harus menepi karena mendapatkan kartu merah saat melawan Arab Saudi pada November yang lalu.

Posisi Ragnar sendiri bisa digantikan oleh pemain naturalisasi baru yakni Ole Romeny yang diharapkan bisa berdampak baik bagi tim Garuda Nusantara.

Sumbangsih dari pemain dari klub FCV Dender ini sangat berarti dengan 2 gol serta dua assistnya bagi timnas indonesia sudah sangat baik.

Pemain berusia 27 tahun ini rajin menjemput bola dari Tengah dan melakukan serangan secara berkala dan tajam depan gawang.

Baca Juga: PSSI Umumkan Akan Menaturalisasi Tiga Pemain Baru Untuk Bela Timnas Indonesia

Sedangkan kehilangan Justin Hubner Indonesia tidak terlalu khawatir karena di belakangnya masih dihuni oleh sejumlah pemain kelas Eropa lainnya.

Sebut saja nama dari Jay Idzes, Jordi Amat, Mees Hilgers dan lainnya bisa menjadi opsi tambahan untuk menambah lubang yang ditinggalkan oleh pemain berusia 21 tahun tersebut.

Sebagai informasi Timnas Indonesia akan bercanda ke markas Australia dalam lanjutan klasifikasi Piala Dunia 2026 pekan ke-7 pada 20 Maret 2025 mendatang.

Dilanjutkan melawan Bahrain dilanjutkan melawan Bahrain pada 5 hari berselang tempatnya 25 Maret 2025.

Baca Juga: PSSI Beri Kode Bakal Umumkan Sesuatu Soal Timnas Indonesia dalam Waktu Dekat

Jika mampu meraih kemenangan pada dua laga tersebut bisa menjadi modal yang sangat baik bagi skuad Garuda lolos ke putaran final.

Dengan didampingi oleh pelatih baru bisa menjadi suntikan Semangat bagi Marselino Ferdinand dan kawan-kawan untuk terus menjelang poin.

Tags:
Kualifikasi Piala Dunia 2026indonesiatimnas Australia vs IndonesiaJustin HubnerRagnar Oratmangoen

Raihan Ali Putra Santoso

Reporter

Raihan Ali Putra Santoso

Editor