Rumput SUGBK Dipastikan Belum Maksimal saat Timnas Indonesia vs Bahrain, Ini Kata Vendor Pengelola Lapangan

Rabu 19 Feb 2025, 08:46 WIB
Saat Timnas Indonesia vs Bahrain, PT Lestarindo Soccer Field pastikan rumput belum dalam kondisi baik (Sumber: X/ Football5star)

Saat Timnas Indonesia vs Bahrain, PT Lestarindo Soccer Field pastikan rumput belum dalam kondisi baik (Sumber: X/ Football5star)

MANIAK BOLA - Sebagai langkah persiapan untuk menghadapi babak kualifikasi Piala Dunia 2026, PT Lestarindo Soccer Field ditunjuk sebagai pihak untuk menangani rumput dari Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Hal ini resmi dilakukan oleh Ketum PSSI Erick Thohir agar laga penonton tersebut bisa berjalan dengan baik.

Seperti diketahui bahwa Timnas Indonesia akan menjalani laga hidup mati kontra Bahrain di SUGBK pada akhir Maret mendatang.

Pertandingan tersebut menjadi penentuan Apakah skuad Garuda di bawah asuhan pelatih baru Patrick Kluivert untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.

Baca Juga: Peduli dengan Kondisi Rumput Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Grup Band Dewa 19 Undur Jadwal Manggung di SUGBK

Oleh persiapan harus dilakukan salah satunya ialah dengan memperbaiki kualitas rumput lapangan yang akan menjadi tempat digelarnya pertandingan.

Namun dikarenakan persiapan yang mepet dan cenderung memaksakan sehingga membuat kualitas dari rumput tersebut tak akan berjalan dengan sempurna.

Melalui akun Instagram resminya, vendor yang ditunjuk oleh PSSI yakni PT Lestarindo menyatakan bahwa persiapan tidak akan mencapai 100 persen.

Hal itu diungkapkan saat mereka menjawab salah satu dari pertanyaan di kolom komentarnya.

Baca Juga: Pratama Arhan Cek Ombak Rumput Venue Timnas Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

"Sejak 20 hari lalu mas (penyerahan SUGBK untuk Lestarindo). Sehingga waktu yang mepet ini kami belum bisa berbuat banyak," tulis mereka.

Berita Terkait

News Update