"Artinya apa? Sangat terbuka kemungkinan beberapa pemain yang saat ini membela Timnas Indonesia di bawah Shin Tae-yong akan dianalisis dan dievaluasi oleh Patrick Kluivert," jelas Ophan
Nama dari Rafael Struick muncul paling depan dikarenakan pemain yang berposisi sebagai striker ini lebih banyak mengingatkan bangku cadangan di klub Australia tersebut.
"Salah satu yang saya dengar belakangan ini adalah Rafael Struick. Kita tahu di Brisbane Roar, di Australia, Rafael emang kerap jadi cadangan," terang Ophan.
Ia mengatakan hal tersebut bisa menjadi sinyal bahaya bagi setiap pemain karena bisa kehilangan tempatnya di Timnas Indonesia.
"Nah, ini menjadi warning," terangnya.
Sementara di sisi lain nama-nama seperti Ramadhan Sananta, Pratama Arhan dan Ricky Kambuaya tampil sangat baik di klub masing-masing.
Ketiganya berpeluang termasuk dalam Squad timnas Garuda Nusantara dikarenakan dapat boleh bermain secara reguler di tim masing-masing.
Baca Juga: Berpotensi Gantikan Rafael Struick di Timnas Indonesia, Sosok Ini Bersanding dengan Eks AC Milan
"Sebaliknya beberapa nama seperti Ramadhan Sananta dan Ricky Kambuaya kemudian Pratama Arhan setelah pindah ke Thailand, yang belakangan menjadi andalan di klub masing-masing," terang Ophan.
Terlebih lagi Sananta mampu mencetak gol pada saat pelatih berusia 48 tahun tersebut menyaksikan pertandingannya.
"Bahkan Ramadhan Sananta beberapa pertandingan belakangan ini kerap mencetak gol dan disaksikan langsung oleh Kluivert," terangnya