MANIAK BOLA - Posisi Rafael Struick di Timnas Indonesia tengah terancam, di bawah kepelatihan Patrick Kluivert.
Pasalnya, performa pemain kelahiran Belanda tersebut tengah menurun di klubnya saat ini, Brisbane Roar.
Rafael Struick sudah tidak dimainkan di skuad Brisbane Roar, dalam empat pertandingan terakhir.
Praktis hal tersebut menjadi sinyal bahaya bagi Struick, lantaran berpotensi dicoret oleh Patrick Kluivert.
Dalam memilih pemain untuk skuad Garuda, Kluivert bakal memanggil pemain yang bermain reguler di klubnya masing-masing.
Apabila terus kurang mendapat menit bermain, bukan tidak mungkin posisi Struick bakal tergeser di Timnas Indonesia.
Cari Opsi Pengganti
Dengan situasi seperti ini, tentunya Kluivert mesti mencari opsi lain untuk mengisi lini depan skuad Garuda.
Sebelumnya, Timnas Indonesia baru mendapat amunisi tambahan di sektor depan dengan masuknya Ole Romeny.
Demi menambah ketajaman lini depan, Kluivert sepertinya perlu melirik pemain bernama Adrian Wibowo, yang kini bermain di klub Major League Soccer (MLS), Los Angeles FC.
Adrian Wibowo sendiri saat ini tengah menperkuat tim utama Los Angeles FC, setelah di musim sebelumnya bermain di level junior.
Berposisi sebagai penyerang sayap, pemain berusia 19 tahun ini bisa menjadi opsi pengganti atau menjadi tambahan amunisi di timnas.
Baca Juga: Update Proses Naturalisasi Jairo Riedewald, Bakal ke Jakarta Pekan Depan?
Adrian Wibowo saat ini bermain dengan dua pemain top Eropa, Hugo Lloris dan Olivier Giroud yang sama-sama memperkuat LAFC.
Namanya sempat bersanding dengan Olivier Giroud, saat mencetak gol di laga uji coba lawan Phoenix Rising, pada awal Februari 2025.
Dengan catatan ini, Adrian Wibowo perlu jadi perhatian Patrick Kluivert untuk tambahan amunisi Timnas Indonesia.