Timnas U20 Uzbekistan menghadapi Guangdong GZ-Power FC di laga uji coba pada Kamis, 6 Februari 2025. (Sumber: Instagram @uzbekistanfa)

Timnas

Lawan Timnas Indonesia di Piala Asia U20 2025, Uzbekistan Kembali Menang di Laga Uji Coba

Kamis 06 Feb 2025, 22:14 WIB

MANIAK BOLA - Timnas Uzbekistan U20 yang satu grup dengan Indonesia di putaran final Piala Asia U20 2025, kembali melakoni laga uji coba.

Kali ini, timnas U20 Uzbekistan menjajal klub kasta kedua Liga China, Guangdong GZ-Power FC di Zhuhai Football Base, Kamis, 6 Februari 2025.

Timnas Uzbekistan berhasil mencatat kemenangan dengan skor 2-0 atas Guangdong GZ-Power.

Dua gol Uzbekistan masing-masing diciptakan Daler Toxsanov pada menit 18 dan eksekusi tendangan penalti dari Saidnurullaev pada menit 85.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung TV dan Info Live Streaming Pertandingan Timnas Indonesia U20 di Piala Asia 2025

Pertandingan kontra Guangdong GZ-Power merupakan laga uji coba kedua yang dilakoni Timnas U20 Uzbekistan sejak tiba di China pada akhir Januari 2025.

Sebelumnya, Timnas U-20 Uzbekistan mengalahkan China dengan lewat adu penalti dengan skor 5-4, setelah imbang 2-2 di waktu normal.

Uzbekistan merupakan salah satu tim favorit di Piala Asia U20 2025 dan akan dihadapi Indonesia pada laga kedua Grup C.

Pada pertandingan pertama, Uzbekistan akan melawan Yaman, Kamis, 13 Februari 2025.

Jadwal Timnas Indonesia di Piala Asia U20

Timnas Indonesia U20 tergabung di Grup C bersama Iran, Uzbekistan dan Yaman.

Dari tiga lawan, Yaman pernah dihadapi Timnas U20 Indonesia di babak kualifikasi Piala Asia U20 2025, yang berkesudahan imbang 1-1.

Baca Juga: Gara-gara Drone, PSPS Pekanbaru Dijatuhi Sanksi oleh Komdis PSSI

Iran jadi lawan pertama Timnas Indonesia U20 di Piala Asia U20 2025 yang digelar pada 13 Februari 2025.

Berikut jadwal Timnas Indonesia U20 di Grup C Piala Asia U20 2025

13 Februari 2025

18.30 WIB - Iran vs INDONESIA

16 Februari 2025

18.30 WIB - INDONESIA vs Uzbekistan

19 Februari 2025

18.30 WIB - INDONESIA vs Yaman

Disclaimer: Jadwal pertandingan sewaktu-waktu bisa berubah.

Info Siaran Langsung Piala Asia U20 2025

Pertandingan putaran final Piala Asia U20 tahun 2025 rencananya akan disiarkan jaringan televisi MNC Group.

Namun, belum dipastikan di stasiun televisi milik MNC Group mana putaran final Piala Asia U20 2025 akan ditayangkan.

Sekadar diketahui, MNC Group merupakan mitra resmi hak siar di Indonesia untuk penayangan pertandingan kompetisi sepak bola yang digelar AFC, baik di level antarnegara maupun antarklub.

Tags:
Timnas Indonesia U-20Timnas U-20Timnas U20Piala Asia U20 2025UzbekistanIndonesiaTimnas

Mohamad Taufik

Reporter

Mohamad Taufik

Editor