MANIAK BOLA -Pemain naturalisasi Timnas Indonesia yakni Mees Hilgers terpantau sudah dapat mengikuti latihan bersama dengan timnya FC Twente pada Rabu 29 Januari 2025.
Hal tersebut dapat dilihat dari unggahan yang dilakukan oleh tim asal Belanda tersebut dalam dalam akun resmi media sosialnya.
Hilgers pun terlihat sangat senang dapat mengikuti sesi latihan bersama dengan tim setelah harus melebihi dengan waktu yang cukup lama akibat cedera.
Pemain berusia 23 tahun tersebut terakhir kali bermain untuk Twente pada awal Desember 2024 Silam.
Setelah itu ia harus bolak-balik ke ruang perawatan akibat Cedera yang dialami cukup parah.
Dengan kembalinya pemain posisi sebagai bek tengah ini membuat Timnas Indonesia pun sedikit lega mendengarnya.
Hilgers saat ini telah salah satu pilihan utama bagi skuad Garuda Nusantara untuk mempersiapkan diri jelang kualifikasi Piala Dunia 2026 Maret mendatang.
Saat Hilgers absen Twente seakan kehilangan tembok dari di belakangnya karena harus menerima kekalahan sebanyak tiga kali.
Baca Juga: Mees Hilgers Batal Masuk DSP Twente untuk Laga Europa League, Cedera Lagi?
Dimana dua diantara dialami di ajang Liga Belanda Saat berjumpa dengan NAC Breda skor akhir 1-2 dan AZ Alkmaar 0-1.
Saat ini pun Twente hanya mampu menempati posisi kelima klasemen sementara liga Belanda 34 poin dari 19 laga yang dijalani.
Oleh sebab itu kehadirannya sangat dibutuhkan oleh tim agar terus memperbaiki posisi dan berusaha masuk ke zona Eropa musim depan.
Persaingannya pun sangat ketat dan dijamin akan makin keras karena jumlah pekan yang semakin sedikit menjelang akhir musim.
Baca Juga: Update Kondisi Cedera Mees Hilgers, Pelatih Twente: Dia Pemain Penting Bagi Kami
Diharapkan kondisi pemain berpostur 185 cm ini akan terus membaik dan berkembang untuk persiapan Timnas Indonesia pada bentuk kualifikasi Piala Dunia.
Dengan kehadirannya di skuad asuhan Patrick Kluivert tersebut bisa membuka peluang untuk tampil pertama kali di ajang paling bergengsi antar negara tersebut.