Beda dengan Timnas Indonesia, China Cuma Targetkan 4 Besar di Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Putaran Ketiga

Minggu 02 Feb 2025, 10:26 WIB
Pelatih China targetkan finis 4 besar di Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga. (Sumber: X/@HotspotFootball)

Pelatih China targetkan finis 4 besar di Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga. (Sumber: X/@HotspotFootball)

MANIAK BOLA - Saat Timnas Indonesia sedang membumbung tinggi semangat lolos ke putaran final Piala Dunia 2026 melalui jalur dua besar, China justru membuat target lebih rendah.

Indonesia dan China sejatinya masih memiliki peluang besar untuk lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2026.

Saat ini, kedua negara sama-sama memiliki koleksi angka yang sama (6 poin) di klasemen sementara babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Putaran Ketiga.

Timnas Indonesia dan China hanya terpaut satu angka dari posisi dua klasemen sementara yang ditempati Australia.

Baca Juga: Eks Bintang Liverpool Yakin Patrick Kluivert Bakal Terapkan Total Football Khas Belanda di Timnas Indonesia

China Targetkan Finis di 4 Besar

Seperti diketahui, dua tim yang finis di peringkat teratas pada putaran ketiga nanti berkah lolos otomatis ke putaran final Piala Dunia 2026.

Sementara tim peringkat 3-4 akan melaju lagi ke putaran keempat dan memainkan lagi babak kualifikasi.

Di Grup C, Jepang nyaris dipastikan merebut tiket lolos langsung ke putaran final karena perolehan poin yang jomplang.

Sementara satu slot sisanya masih bisa diperebutkan oleh lima tim di bawahnya, termasuk Indonesia.

Tim Garuda sendiri semakin memiliki optimisme tinggi usai mendatangkan pelatih baru Patrick Kluivert berserta para asistennya yang dinilai bisa menghasilkan kolaborasi epik.

Baca Juga: Bukan Jadi Asisten Patrick Kluivert, Kurniawan Dwi Yulianto Resmi Ditunjuk Jadi Pelatih Striker Timnas Indonesia U20

Berita Terkait
News Update