Salah satu pemain yang dikerjakan pada turnamen kecil ini ialah Jens Raven dan Welber Jardim yang diharapkan bisa berdampak lebih bagi Timnas.
"Timnas Indonesia U-20 menghadapi Yordania, Suriah, dan India. Di mana persiapan fisik dan mental dari para pemain dimatangkan melalui pemusatan latihan yang di Jakarta," tutur Indra Sjafri.
Mantan pelatih timnas Indonesia era Evan Dimas ini sangat optimis untuk menjalani turnamen tersebut karena persiapan yang sudah maksimal.
Baca Juga: Eliano Reijnders Hubungi Mantan Rekan Setim yang Gabung Persib, Ingin Menyusul?
"Kami sangat optimistis dan mempersiapkan ini semua untuk hasil maksimal,"sambungnya.
Sebagai informasi turnamen ini Ialah bagian dari persiapan dari Skuad Garuda Nusantara muda untuk bermain di Piala Asia 2025.
Ajang tersebut akan digelar mulai dari 12 Februari 2025 hingga 1 Maret 2025 yang bertepatan di China sebagai tuan rumah.
Jens Raven dan kawan-kawan akan bergabung dalam grup C yang dihuni oleh Uzbekistan, Iran dan juga Yaman.