Indra Sjafri Harap Timnas Indonesia U20 Tampil Maksimal di Turnamen Uji Coba Jelang Piala Asia

Kamis 23 Jan 2025, 05:13 WIB
Sebagai langkah persiapan ikuti Piala Asia, Indra Sjafri harap Timnas U20 Tapi maksimal di turnamen ujicoba. (Sumber: X/ Sonivanoo)

Sebagai langkah persiapan ikuti Piala Asia, Indra Sjafri harap Timnas U20 Tapi maksimal di turnamen ujicoba. (Sumber: X/ Sonivanoo)

MANIAK BOLA - Pelatih kepala Timnas Indonesia U20, Indra Sjafri berharap anak asuh dapat mengerahkan seluruh kemampuannya di turnamen uji coba sebelum Piala Asia U20.

Sebagai langkah persiapan PSSI beserta tiga negara lainnya bekerja sama menggelar Mini turnamen yang diberi nama Mandiri U20 Challenge.

Ajang ini oleh empat negara yaitu Yordania, Suriah, India dan juga Indonesia yang diadakan di stadion Gelora Delta,  Sidoarjo pada 24 sampai 30 Januari 2025.

Berdasarkan jadwal anak asuh dari coach Indra tersebut atau melakoni pertandingan pertama berjumpa dengan Yordania pada Jumat 24 Januari 2025.

Baca Juga: Tak Lagi Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong Ternyata Belum Tanda Tangan Surat Pemecatan dari PSSI, Kenapa?

Dilanjutkan lawan Suriah di laga kedua pada Senin 27 Januari 2025 lalu ditutup dengan melawan India pada Kamis 30 Januari 2025 mendatang.

"Saya bersama dengan tim di tengah persiapan jelang Mandiri U-20 Challenge Series, turnamen ini akan berlangsung pada 24-30 Januari 2025 yang akan diselenggarakan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo," jelas Indra Sjafri.

Seperti diketahui coach Indra telah melakukan persiapan yang cukup matang bagi skuad Garuda Muda menjelang laga-laga tersebut.

Terdapat setidaknya 34 pemain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan pelatihan yang dilakukan di Jakarta beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Calon Pengganti Ragnar Oratmangoen di Timnas Indonesia Berpeluang Debut di Liga Inggris

Sejumlah pemain diaspora juga ikut dalam program tersebut sebagai langkah persiapan yang sangat matang untuk menghadapi turnamen ini.

Berita Terkait

News Update