Meski di Bawah Tekanan, Patrick Kluivert Optimis Wujudkan Mimpi Bawa Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Senin 20 Jan 2025, 08:14 WIB
Datang di bawah tekanan suporter, Kluivert optimis bahwa Timnas Indonesia lolos Piala Dunia 2026.(Sumber: Youtube/PSSI TV)

Datang di bawah tekanan suporter, Kluivert optimis bahwa Timnas Indonesia lolos Piala Dunia 2026.(Sumber: Youtube/PSSI TV)

MANIAK BOLA - Pelatih baru timnas Indonesia yakni Patrick Kluivert sangat optimis dapat mewujudkan mimpi seluruh masyarakat untuk melihat Timnas Indonesia tampil di Piala Dunia 2026.

Secara resmi pria berkebangsaan Belanda tersebut diperkenalkan sebagai pelatih baru skuad Garuda menggantikan Shin Tae Yong pada awal Januari 2025 Silam.

Kedatangannya pelatih tim merah putih dibebani dengan sejumlah tugas berat termasuk mengambil hati dan kepercayaan masyarakat Indonesia.

Sebab pada era STY, timnas garuda mengalami beberapa perkembangan pesat meskipun tanpa memberikan piala satu pun.

Baca Juga: Langsung Bertugas, Denny Landzaat Pantau Eliano Reijnders di Laga PEC Zwolle kontra PSV Eindhoven

Terlebih pergantian posisi tersebut hadir saat Garuda Nusantara Berada di posisi penting dan sedang dalam tren positif.

Saat ini Marselino Ferdinan dan kawan-kawan sedang berjuang di babak kualifikasi Piala Dunia 2026 yang hanya menyisakan 4 laga sisa.

Tekanan besar hadir dari masyarakat dan suporter fanatik Timnas Indonesia kepada pelatih berusia 48 tahun tersebut.

Sebab impian untuk bermain di ajang tertinggi sepak bola dunia ini terbilang hanya satu langkah lagi dapat terwujud.

Baca Juga: Posisi Shin Tae Yong Diganti Patrick Kluivert, Elkan Baggot Beri Sinyal Gabung Kembali Timnas Indonesia

Kluivert mengatakan bahwa hal tersebut adalah sesuatu yang wajar apabila pada suporter ekspektasi yang sangat tinggi.

"Ekspektasi yang tinggi dari suporter adalah hal yang wajar," ujar mantan pelatih Timnas Curacao ini.

Hal tersebut terbilang wajar karena posisi Timnas Indonesia belum pernah sedekat ini dengan turnamen paling bergengsi tersebut.

"Karena mereka belum pernah sedekat ini untuk lolos ke Piala Dunia melalui babak kualifikasi. Dan menurut saya, dari sudut pandang saya, itu adalah hal yang wajar," lanjutnya.

Baca Juga: Pelatih Resmi Diganti, Suporter Timnas Indonesia Harus Move On dan Dukung Patrick Kluivert

Mantan pemain Ajax dan Barcelona ini mengaku optimis serta siap untuk Melarikan sebuah sejarah baru bagi Timnas Indonesia.

"Saya juga senang bisa menjadi bagian dari generasi hebat ini an lolos ke Piala Dunia. Karena jika itu bisa kita capai maka akan menjadi sejarah baru bagi sepak bola Indonesia," lanjut Kluivert.

Tugas berat pertama Kluivert beserta jajaran pelatihnya ialah pekan ke-7 dan 8 babak kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga.

Skuad Garuda akan menghadapi Australia pada 21 Maret 2025 mendatang dan dilanjutkan 5 hari berselang tepatnya 26 Maret 2025 kontra Bahrain.

Berita Terkait

News Update