Posisi Shin Tae Yong Diganti Patrick Kluivert, Elkan Baggot Beri Sinyal Gabung Kembali Timnas Indonesia

Minggu 19 Jan 2025, 23:52 WIB
Elkan Baggott saat memperkuat Timnas Indonesia. (Foto: pssi.org)

Elkan Baggott saat memperkuat Timnas Indonesia. (Foto: pssi.org)

MANIAK BOLA - Selepas posisi Shin Tae Yong diganti Patrick Kluivert sebagai pelatih baru Timnas Indonesia, Elkan Baggott beri sinyal positif.

Sebelumnya, Elkan Baggott sendiri sempat tidak mendapat panggilan dari Shin Tae Yong untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Pasalnya, pemain Blackpool tersebut sempat tidak memenuhi panggilan STY untuk membela Timnas Indonesia U-23, pada babak playoff Olimpiade Paris 2024.

Setelahnya, Baggott pun sudah tidak mendapat panggilan lagin untuk memperkuat skuad Garuda. 

Baca Juga: Kiprah Pemain Abroad Timnas Indonesia, Jay Idzes dan Tom Haye Gagal Beri Kemenangan

Apalagi pemain berusia 22 tahun tersebut sempat diterpa cedera panjang, yang membuatnya harus menepi selama kurang lebih 5 bulan.

Sinyal Gabung Kembali Timnas Indonesia

Setelah menepi selama 5 bulan, akhirnya Baggott kembali merumput lagi bersama klubnya saat ini, Blackpool.

Pemain kelahiran tahun 2002 ini mendapat kepercayaan dari pelatih Blackpool, Steve Bruce, pada pertandingan melawan Huddersfield, Sabtu 18 Januari 2025, kemarin.

Baca Juga: Bung Towel Diancam Anaknya Mau Diculik dan Disiram Air Keras, gara-gara Sering Kritik Shin Tae Yong?

Baggott sendiri masuk dari bangku cadangan untuk menggantikan Pennington pada menit 45+10.

Ia pun tampil selama satu babak pada pertandingan League One 2024-25, yang digelar di Bloomfield Road tersebut.

Walaupun baru satu babak, tapi ini menjadi sinyal positif untuk Baggott yang sudah pulih dari cederanya.

Selain itu, situasi dan kondisi tersebut pun menjadi angin segar bagi Timnas Indonesia jika berencana memanggil sang pemain lagi.

Baca Juga: Peran Mees Hilgers Terbukti Vital, Tanpa Bek Timnas Indonesia FC Twente tak Berdaya

Terdekat, skuad Garuda bakal melanjutkan perjuangan di babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Patrick Kluivert bakal menjalani debutnya sebagai juru taktik timnas dengan menghadapi Australia dan Bahrain, pada bulan Maret 2025, nanti.

Skuad Garuda bakal lebih dulu melawat ke markas Australia pada tanggal 20 Maret 2025, mendatang.

Lalu lima hari setelahnya Indonesia bakal menjamu Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, tepat pada tanggal 25 Maret 2025.

Berita Terkait

News Update