MANIAK BOLA - Selepas posisi Shin Tae Yong diganti Patrick Kluivert sebagai pelatih baru Timnas Indonesia, Elkan Baggott beri sinyal positif.
Sebelumnya, Elkan Baggott sendiri sempat tidak mendapat panggilan dari Shin Tae Yong untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Pasalnya, pemain Blackpool tersebut sempat tidak memenuhi panggilan STY untuk membela Timnas Indonesia U-23, pada babak playoff Olimpiade Paris 2024.
Setelahnya, Baggott pun sudah tidak mendapat panggilan lagin untuk memperkuat skuad Garuda.
Baca Juga: Kiprah Pemain Abroad Timnas Indonesia, Jay Idzes dan Tom Haye Gagal Beri Kemenangan
Apalagi pemain berusia 22 tahun tersebut sempat diterpa cedera panjang, yang membuatnya harus menepi selama kurang lebih 5 bulan.
Sinyal Gabung Kembali Timnas Indonesia
Setelah menepi selama 5 bulan, akhirnya Baggott kembali merumput lagi bersama klubnya saat ini, Blackpool.
Pemain kelahiran tahun 2002 ini mendapat kepercayaan dari pelatih Blackpool, Steve Bruce, pada pertandingan melawan Huddersfield, Sabtu 18 Januari 2025, kemarin.
Baca Juga: Bung Towel Diancam Anaknya Mau Diculik dan Disiram Air Keras, gara-gara Sering Kritik Shin Tae Yong?
Baggott sendiri masuk dari bangku cadangan untuk menggantikan Pennington pada menit 45+10.
Ia pun tampil selama satu babak pada pertandingan League One 2024-25, yang digelar di Bloomfield Road tersebut.