MANIAK BOLA - Patrcik Kluivert resmi diperkenalkan sebagai pelatih baru Timnas Indonesia oleh PSSI di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta, Minggu 12 Januari 2025.
Kluivert mendapat kontrak selama dua tahun untuk menangani Timnas Indonesia dengan opsi perpanjangan dua tahun.
Dalam konferensi press tersebut, Patrick Kluivert mengatakan bahwa dirinya sangat senang dengan antusiasme suporter Timnas Indonesia.
Mantan pemain Barcelona dan Ajax Amsterdam tersebut juga berharap dapat memberikan dampak besar bagi sepak bola Indonesia.
Baca Juga: Resmi Diperkenalkan PSSI, Patrick Kluivert Siap Fokus ke Pemain Lokal Indonesia
Target Lolos ke Piala Dunia 2026
Adapun dia akui bahwa target jangka pendeknya bersama Timnas Indonesia adalah lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.
Setelah itu, dirinya juga merencanakan untuk Timnas Indonesia dapat lolos ke Olimpiade.
Ia juga berharap bisa memberikan dampak perubahan besar bagi sepak bola Indonesia.
"Apa yang baru saya katakan kepada Anda, kami memiliki rencana empat tahun. Namun, saya membaginya ke dalam dua bagian," kaat Patrick Kluivert dalam jumpa pers.
"Bagian pertama adalah memberikan dampak dan meraih hasil. Semua orang tahu kami akan menjalani empat laga, empat final," tutur Kluivert.
"Setelah itu adalah untuk membangun dan mengimplementasikan. Tapi, hal terpenting adalah meraih hasil dan memberi dampak," sambungnya.