MANIAK BOLA - Dampak kekalahan yang diterima oleh timnas Indonesia dari Vietnam pada ajang Piala AFF 2024 cukup cukup terasa di pada ranking FIFA dunia.
Sebab dengan hasil tersebut membuat posisi anak asuh dari Shin Tae Yong merosot cukup signifikan.
Pada pertandingan pekan ketiga piala AFF 2024 Grup B Indonesia tidak mampu mengatasi perlawanan Vietnam dan harus menyerah dengan skor 0-1.
Laga penyisihan grup tersebut digelar di Viet Tri Stadium, Vietnam pada Minggu 15 Desember 2024 malam.
Baca Juga: Terancam Gugur di Piala AFF 2024, Timnas Malaysia Akan Naturalisasi Eks Striker Timnas Brazil U20
Gol kemenangan tim berjuluk The Golden Star dicetak oleh Nguyen Quang Hai pada menit ke 77.
Berawal dari serangan terus menerus yang menggempur pertahanan Skuad Garuda dan diairi oleh tendangan keras Quang Hai yang tak mampu dibendung oleh Cahya Supriadi
Dengan kekalahan ini membuat Garuda Nusantara harus kehilangan 1,68 poin pada ranking FIFA dunia.
Pengurangan tersebut membuat posisi dari timnas indonesia harus merosot hingga dua tingkat yakni ke 127 dengan koleksi 1.133,43.
Baca Juga: Erick Thohir Optimistis Timnas Indonesia Bangkit di Laga Penentu Piala AFF 2024
Sementara itu dengan hasil kemenangan yang diraih pada pertandingan kali ini membuat Vietnam berhasil naik peringkat.