MANIAK BOLA - Timnas Malaysia dihantui kegagalan di Piala AFF 2024 setelah melewati tiga pertandingan dengan hasil kurang memuaskan.
Nasib Harimau Malaya di ujung tanduk, karena mereka terancam gagal lolos ke semifinal setelah menelan kekalahan 1-0 dari Thailand di laga ketiga Grup A Piala AFF 2024.
Sebelumnya, Malaysia hanya bermain imbang 2-2 lawan Kamboja dan menang susah payah 3-2 atas Timor Leste di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur.
Nasib Malaysia di Piala AFF 2024 akan ditentukan di laga terakhir melawan Singapura pada hari Jumat, 20 Desember 2024.
Baca Juga: Hasil Pertandingan Liga 1 Persik Kediri vs Arema: Macan Putih Permalukan Singo Edan
Andai Singapura mengalahkan Thailand di pertandingan besok, kans Malaysia lolos ke semifinal jadi berat.
Secara matematis, Malaysia lebih berharap Thailand menaklukkan Singapura di laga yang digelar di Stadion Nasional, Kallang, besok malam.
Pemenang duel Singapura vs Thailand dipastikan lolos ke semifinal Piala AFF 2024.
Kiprah Timnas Malaysia di Piala AFF 2024 cukup membuat khawatir publik sepak bola negeri jiran, media di sana pun menyoroti kualitas Harimau Malaya di turnamen antarnegara ASEAN itu.
Naturalisasi Eks Striker Brazil U20
Laman Majoriti menyebut Federasi Sepak Bola Malaysia sudah saatnya melakukan langkah revolusioner dalam membentuk skuad Timnas yang lebih tangguh.
Apalagi tahun depan, Malaysia harus berjuang di putaran ketiga kualifikasi Piala Asia 2027 menghadapi Vietnam, Laos dan Nepal.