MANIAK BOLA - Tidak ada nama pemain Timnas Indonesia di daftar top skor sementara Piala AFF 2024, sementara empat pemain Thailand menempati peringkat teratas pemain tersubur.
Hingga matchday pertama Piala AFF 2024, belum ada pemain Indonesia yang masuk dalam daftar top skor sementara Piala AFF 2024.
Sebab, gol kemenangan Timnas Indonesia atas Myanmar dengan skor 0-1 di Stadion Thuwunna, Yangon, secara resmi diakui sebagai gol bunuh diri kiper Zin Nyi Nyi Aung.
Diberitakan sebelumya, Federasi Sepak Bola ASEAN, AFF, tidak mengakui Asnawi Mangkualam sebagai pencetak gol Indonesia ke gawang Myanmar.
Baca Juga: Link Live Streaming Jonatan Christie vs Shi Yuqi di Hari Pertama BWF World Tour Finals 2024
Seperti dilihat di website resmi Piala AFF, aseanutdfc.com, berdasarkan laporan pengawas pertandingan, gol Indonesia tercipta karena bunuh diri kiper Myanmar, Zin Nyi Nyi Aung di menit 76.
Dalam tayangan ulang bola tendangan yang dilepaskan Asnawi memang sempat ditepis Zin Nyi Nyi Aung, lalu menerpa mistar dan kembali mengenai bagian tubuhnya.
Sementara itu, empat pemain Thailand menempati posisi teratas daftar top skor sementara Piala AFF 2024.
Keempat pemain tersebut adalah Ben Davis, Suphanat Mueanta, Teerasak Poeiphimai, dan Seksan Ratree, yang masing-masing mencetak dua gol saat Thailand membantai Timor Leste 0-10.
Baca Juga: Update Klasemen Liga 1 2024-25, Persija Gagal Salip Persib
Berikut daftar top skor sementara Piala AFF 2024
2 Gol - Ben Davis (Thailand), Suphanat Mueanta (Thailand), Teerasak Poeiphimai (Thailand), Seksan Ratree (Thailand)
1 Gol - Abdel Kader Coulibaly (Kamboja), Sa Ty (Kamboja), Bounphachan Bounkong (Laos), Fergus Tierney (Malaysia), Stuart Wilkin (Malaysia), Patrik Gustavsson (Thailand), Nicholas Mickelson (Thailand), Nguyen Hai Long (Vietnam), Nguyen Tien Linh (Vietnam), Nguyen Van Toan (Vietnam), Nguyen Van Vi (Vietnam)
Own Goal
1 Gol - Zin Nyi Nyi Aung (Myanmar/saat lawan Indonesia)
Klasemen Piala AFF 2024
Grup A
1. Thailand 1 1 0 0 10-0 3
2. Kamboja 1 0 1 0 2-2 1
3. Malaysia 1 0 1 0 2-2 1
4. Singapura 0 0 0 0 0-0 0
5. Timor Leste 0 0 0 1 0-10 0
Grup B
1. Vietnam 1 1 0 0 4-1 3
2. Indonesia 1 1 0 0 1-0 3
3. Filipina 0 0 0 0 0-0 0
4. Myanmar 1 0 0 0 0-1 0
5. Laos 1 0 0 1 1-4 0.