Update Klasemen Liga 1 2024-25, Persija Gagal Salip Persib

Selasa 10 Des 2024, 21:25 WIB
Update klasemen Liga 1 musim 2024-25 setelah Persija bermain imbang dengan Borneo FC. (Sumber: Instagram @borneofc.id)

Update klasemen Liga 1 musim 2024-25 setelah Persija bermain imbang dengan Borneo FC. (Sumber: Instagram @borneofc.id)

MANIAK BOLA - Update klasemen Liga 1 musim 2024-25, Persija Jakarta gagal menyalip Persib Bandung di posisi kedua, setelah bermain imbang 1-1 dengan Borneo FC.

Persija yang bermain dengan 10 orang, gagal mengamankan tiga poin setelah sempat unggul 1-0 melalui gol Gustavo Almeida pada menit 86.

Gol Borneo FC yang dicetak Habibi Jusuf di menit terakhir injury time menggagalkan pesta kemenangan Persija di Stadion Pakansari, Bogor, pada Selasa, 10 Desember 2024.

Hasil imbang dengan Borneo FC membuat Persija gagal menggeser posisi Persib di klasemen sementara Liga 1 2024-25.

Baca Juga: Live Streaming Bayer Leverkusen vs Inter Milan di Liga Champions Eropa, tidak Disiarkan SCTV

Persija tertahan di peringkat tiga dengan mengumpulkan 25 poin dari 14 kali bertanding. Mereka unggul dua angka dari Borneo FC yang berada di posisi empat.

Sementara Persib Bandung baru memainkan pertandingan di pekan 14 Liga 1 menghadapi Malut United FC di Stadion GBLA pada hari Jumat, 13 Desember 2024.

Update klasemen sementara Liga 1 musim 2024-25, bisa diakses di link berikut ini.

Drama di Pakansari

Laga Persija vs Borneo FC berlangsung cukup menarik dan menegangkan hingga akhir pertandingan. Persija yang kalah jumlah pemain, bahkan nyaris menaklukkan Borneo FC.

Namun gol telat Pesut Etam di penghujung laga membuat skor imbang 1-1 dalam pertandingan pekan 14 Liga 1 2024-25 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.

Macan Kemayoran menghadapi Borneo FC dalam kondisi harus bermain dengan 10 orang sejak menit 35 setelah Ondrej Kudela mendapat kartu merah.

Berita Terkait

News Update