Kendati mengalami cedera parah, tidak membuat fans berat Manchester United dan Cristiano Ronaldo tersebut merasa kapok.
IShowSpeed justru berniat untuk mengikuti sesi Royal Rumble WWE Smackdown edisi 2026, tahun depan.
Bahkan secara tegas ia menantang beberapa pegulat ternama di ajang WWE seperti, Mark Henry, Rey Mysterio hingga Roman Reigns, untuk berhadapan dengannya di Royal Rumble WWE 2026.
“Jika saya punya lebih banyak waktu, saya tidak tahu mengapa mereka terus melakukan ini kepada saya, jika saya punya lebih banyak waktu, saya jamin, saya bisa melakukan lebih dari yang kalian kira,” kata IShowSpeed seperti dikutip dari laman wrestlezone.com.
“Royal Rumble berikutnya, saya akan memanggil semua orang. Roman Reigns, Mark Henry, Rey Mysterio, Dom. Tidak masalah siapa kalian. Saya akan memanggil kalian semua. Tunggu saja sampai saya mulai berlatih di sana. Ini bukan lelucon di sana," imbuhnya.
Baca Juga: Jadwal dan Info Live Streaming Playoff Degradasi Liga 2, Selasa 4 Februari 2025
Ternyata ini bukan pertama kalinya bagi IShowSpeed merasakan gelanggang ring ajang gulat WWE.
Sebelumnya, ia sempat terlibat di WWE United States Championship pada bulan April 2024, lalu, saat membantu Logan Paul.