MANIAK BOLA - Pemegang sabuk juara WBC interim kelas berat ringan, David Benavidez, peringatkan Terence Crawford jika nekat naik kelas demi hadapi Canelo Alvarez.
Penggemar tinju dunia menantikan kepastian megaduel tinju dunia antara Canelo Alvarez dengan Terence Crawford.
Rumor yang berkembang menyebutkan Canelo Alvarez dan Terence Crawford dijadwalkan akan bertarung pada bulan Juni 2025 mendatang.
Tahun ini dianggap ideal, mengingat usia kedua petinju yang sudah berkepala tiga lebih. Terutama Terence Crawford yang saat ini, berusia 37 tahun.
Baca Juga: Rayakan Laga ke-500, Pep Guardiola Akhirnya Bawa Manchester City Kembali Menang
Terence Crawford kian mendapat pengakuan sebagai salah satu petinju terbaik saat ini, setelah berhasil menang TKO ronde 9 atas Errol Spence Jr dan menang angka dari Israil Madrimov untuk memenangkan gelar WBA dan WBO interim kelas menengah ringan.
Saat kepastian pertarungan ulang dengan Errol Spence Jr, tak kunjung pasti terealisasi, pengamat dan penggemar tinju dunia lebih suka melihat Terence Crawford naik kelas untuk menghadapi juara dunia kelas menengah super, Canelo Alvarez.
Jika teralisasi, pertarungan Canelo Alvarez vs Terence Crawford, diyakini akan menghasilkan banyak uang dan bahkan menorehkan rekor bayaran tertinggi di luar kelas berat.
Turki Alalshikh, Ketua Otoritas Hiburan Umum Arab Saudi yang selama ini kerap memanggungkan event besar tinju di negara kaya minyak itu, disebut-sebut siap mementaskan duel Canelo Alvarez vs Terence Crawford.
Sekadar diketahui, Turki Alalshikh sebelumnya sukses menggelar sejumlah pertandingan tinju kelas dunia di Riyadh, Arab Saudi, seperti Artur Beterbiev vs Dmitry Bivol dan Oleksandr Usyk vs Tyson Fury yang menghasilkan banyak uang.
Saran Benavidez untuk Crawford
Tetapi menurut David Benavidez, kesalahan besar jika Terence Crawford nekat naik kelas untuk menghadapi Canelo Alvarez meski uang yang didapatkan akan sangat banyak.