Ilustrasi jadwal dan link live streaming Proliga 2025. (Sumber: Istimewa)

Sportainment

Jadwal Pekan Pertama dan Link Live Streaming Proliga 2025

Senin 23 Des 2024, 21:30 WIB

MANIAK BOLA - Jadwal pekan pertama dan link live streaming Proliga 2025, kompetisi bola voli paling akbar di Indonesia akan segera bergulir pada awal Januari 2025.

Semarang jadi tuan rumah seri pembuka Proliga musim 2025 atau pekan pertama putaran satu yang digelar di GOR Jatidiri pada 3-5 Januari 2025.

Proliga 2025 akan dibuka pertandingan di sektor putri yang mempertemukan Jakarta Electric PLN menghadapi tim pendatang baru, Yogya Falcons pada Jumat, 3 Januari 2024 sore.

Di hari yang sama, ada duel ulangan final Proliga musim lalu di sektor putra antara Jakarta LavAni kontra Jakarta Bhayangkara Presisi.

Pada final putra Proliga 2024, Jakarya LavAni menyerah kepada Jakarta Bhayangkara Presisi dengan skor 1-3 (30-28, 22-25, 22-25, 23-25).

Baca Juga: Jadwal Pertandingan dan Info Streaming Inter vs Como, Ujian Pertahankan Rekor Baik

Sementara itu, selain Semarang, kota lain yang dipercaya jadi tuan rumah Proliga 2025 adalah Gresik, Malang, Surabaya, Bandung, Pontianak, dan Palembang.

Babak final four Proliga 2025 rencananya akan digelar setelah bulan Ramadan di tiga kota yakni Kediri, Semarang dan Yogyakarta pada 17 April-4 Mei 2025.

Sedangkan Laga final dan perebutan tempat ketiga Proliga 2025 diselenggarakan di Indonesia Arena pada 10-11 Mei 2025.

Sektor Putri Tanpa Juara Bertahan

Di Proliga 2025, sektor putra melibatkan lima tim. Sedangkan di sektor putri, ada tujuh tim yang bertarung.

Jakarta BIN dipastikan absen di sektor putra maupun putri pada Proliga 2025. Jakarta BIN merupakan juara bertahan putri Proliga.

Baca Juga: Preview, Head to Head dan Link Live Streaming Wolverhampton vs Manchester United

Pertandingan Proliga musim 2025 rencananya akan disiarkan langsung Moji dan streaming di Vidio dengan membeli paket berlangganan.

Link live streaming Proliga 2025, bisa diakses di tautan ini, klik.

Daftar tim peserta Proliga 2025:

Putra:

Putri:

Berikut jadwal pekan pertama putaran 1 Proliga 2025 yang berlangsung di GOR Jatidiri, Semarang:

Jumat, 3 Januari 2025

16.00 WIB: Putri - Jakarta Electric PLN vs Yogya Falcons

18.30 WIB: Putra - Jakarta LavAni Mandiri Transmart vs Jakarta Bhayangkara Presisi

Sabtu, 4 Januari 2025

14.00 WIB: Putri - Jakarta Popsivo Polwan vs Bandung bjb Tandamata

16.00 WIB: Putri - Jakarta Livin Mandiri vs Jakarta Pertamina Enduro

18.30 WIB: Putra - Jakarta Garuda Jaya vs Surabaya Samator

Minggu, 5 Januari 2025

14.00 WIB: Putri - Bandung bjb Tandamata vs Yogya Falcons

16.00 WIB: Putri - Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Pertamina Enduro

18.30 WIB: Putra - Jakarta Garuda Jaya vs Palembang Bank Sumsel Babel.

Tags:
proliga 2025jadwal proliga 2025streamingstreaming proliga 2025bola voli

Mohamad Taufik

Reporter

Mohamad Taufik

Editor