MANIAK BOLA - Nama-nama pemain yang berhak mengikuti BWF World Tour Finals 2024 telah dirilis resmi oleh federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF)
Turnamen bergengsi tersebut akan digelar Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium, Xiacheng, Hangzhou, China, mulai dari 11 sampi dengan 15 Desember 2024.
Ajang ini merupakan edisi ketujuh setelah berganti nama dari BWF Super Series Final yang diadakan setiap tahun pada Desember.
Persyaratan bagi para pemain yang berhak mengikuti kompetisi ini ialah 8 atlet yang memiliki poin tertinggi dalam rangking dunia BWF.
Baca Juga: Shin Tae Yong Kantongi 26 Nama Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
Selain itu prayit medali Olimpiade Paris 2024 Silam juga otomatis masuk ke dalam dalam kompetisi tersebut tanpa harus melewati kualifikasi.
Indonesia Mengirim 6 Perwakilan
Dalam kompetisi ini Indonesia mengirimkan 6 perwakilan yang tersebar dari seluruh sektor.
Sektor-sektor tersebut ialah tunggal putra, tunggal putri, ganda putri, ganda campuran serta dua wakil di ganda putra
Selama keikutsertaannya dalam kompetisi ini Indonesia baru sekali meraih kemenangan melalui ganda putra Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan pada edisi 2019.
Baca Juga: Sudah Dirilis, Segini Harga Tiket Laga Timnas Indonesia Lawan Laos dan Filipina di Piala AFF 2024
Seluruh atlet bulutangkis yang mengikuti ajang ini pasti akan mengerahkan seluruh tenaga mereka untuk menambahkan hasil positif pada kesempatan tersebut.