Ia pun mengatakan bahwa meski pada laga sebelumnya mengalami kekalahan namun seluruh pemain dalam tim bisa melakukan perbaikan mental dan bersiap untuk laga selanjutnya.
"Persiapan kita usai kekalahan, mentalnya semakin membaik dan persiapan berlangsung dengan kondusif dan baik," tuturnya.
Ia pun mengatakan bawa kedatangan Huistra kira kan Mampu mendatangkan hasil positif termasuk memutus rekor buruk dalam empat laga terakhir yang selalu berakhir dengan kekalahan
Baca Juga: Persija Jakarta Usung Misi Bangkit di Laga Kontra PSM Makassar
"Yang pertama dia gimana caranya membangkitkan mental pemain pasca kekalahan besar. Dia punya filosofi bermain dan dari Belanda," ungkapnya.
Ansyari pun berharap pemain tetap fokus dalam bermain baik mengikuti setiap arahan yang diberikan oleh pelatih meskipun masih harus melakukan adaptasi terlebih dahulu.
"Gimana caranya pemain bisa dengan position yang baik dan fokus karena setiap pertandingan. Kalau tidak fokus kita akan kehilangan kemenangan," jelasnya.
Sebagai perwakilan dari pemain, Abduh Lestaluhu kamu kedatangan pelatih baru juga menjadi motivasi tersendiri bagi para pemain.
Baca Juga: Fokus Pada Laga Berikutnya, Paul Munster Evaluasi Ketajaman Lini Depan Persebaya
Selain itu pihak klub juga telah melakukan evaluasi agar rekor buruk bisa terpatahkan dan terus meraih puni-pundi poin ke depannya.
"Mungkin tidak jauh berbeda dari persiapan sebelumnya. Peieter Huistra langsung membawahi kita dan sudah mrlakukan evaluasi dan observasi," ungkapnya.
Sementara dari sisi tuan rumah Malut United, Imran Nahumarury mengungkapkan keyakinannya untuk meraih kemenangan untuk kembali mengulang rekor baik berjumpa dengan PSS Sleman.