Baca Juga: Persib Tanpa Gustavo Franca saat Hadapi Madura United, Begini Kata Bojan Hodak
Berdasarkan Regulasi Liga 2 musim 2024-25, tim juara berhak hadiah uang, trofi serta medali seperti tertuang dalam Pasal 68 dan 69.
"LIB akan memberikan hadiah uang kepada Klub berdasarkan hasil akhir Liga 2 yang nilainya akan ditetapkan oleh LIB." bunyi ayat 6 Pasal 68 Regulasi Liga 2.
"Piala Pegadaian Liga 2 akan diberikan kepada Klub pemenang Pegadaian Liga 2 dan diberikan kesempatan untuk dapat disimpan selama 3 bulan. Setelah waktu tersebut, Klub pemenang Pegadaian Liga 2 wajib mengembalikan piala tersebut kepada LIB." bunyi Pasal 69 ayat 1.
Setelah mendapat kesempatan memiliki trofi asli Liga 2, klub akan diberi replika trofi atau piala Liga 2.
Sementara untuk medali, tim juara Liga 2 akan memperoleh 50 keping medali emas, runner-up 50 medali perak, dan peringkat tiga 50 medali perunggu.