Ganti Julukan Jadi Banten Warrior, Dewa United pun Bakal Pindah Markas ke Sini

Kamis 20 Feb 2025, 21:27 WIB
Skuad Dewa United menjalani latihan di Banten International Stadium, Selasa 18 Februari 2025. (Foto: dewaunited.com)

Skuad Dewa United menjalani latihan di Banten International Stadium, Selasa 18 Februari 2025. (Foto: dewaunited.com)

MANIAK BOLA - Klub Dewa United berencana pindah markas dari Tangerang ke daerah Banten.

Sesi latihan yang dijalani tim besutan Jan Olde Riekerink pada Selasa 18 Februari 2025, lalu, terasa sangat berbeda.

Pasalnya, skuad Dew United menjalani sesi latihan di Banten International Stadium (BIS), yang berlokasi di kawasan Serang.

Bukan tanpa alasan Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan menjalani sesi latihan di stadion berkapasitas 30 ribu penonton tersebut.

Baca Juga: Duel Daud Yordan vs George Kambosos Perebutkan Titel Bergengsi

Presiden Dewa United, Ardian Satya Negara menjelaskan jika tujuan digelarnya latihan di stadion tersebut untuk memperkenalkan skuad Dewa United ke masyarakata Banten.

"Ya, hari ini (Selasa 18 Februari 2025) tim menjalani sesi latihan di Banten International Stadium untuk pertama kali," kata Ardian Satya Negara, seperti dikutip dari laman klub.

"Yang dimana kami ingin memperkenalkan Dewa United FC secara langsung kepada masyarakat pecinta sepak bola disini," tambahnya.

Berencana Pindah Markas

Baca Juga: Terkuak! Ini Alasan Sebenarnya Denny Landzaat Ambil Tawaran Patrick Kluivert Jadi Asisten Pelatih Timnas Indonesia

Ardian pun menjelaskan jika pihaknya berencana memindahkan kandang Dewa United ke Banten International Stadium.

Apalagi saat ini Dewa United sendiri sudah berganti julukan dari Tangsel menjadi Banten Warrior.

Berita Terkait
News Update