"Insiden seperti ini tidak mencerminkan semangat fair play yang harus dijunjung tinggi dalam sepak bola," tambahnya.
Bakal Membuat Laporan
Baca Juga: Starting XI dan Link Live Streaming Persiraja Banda Aceh vs Deltras FC: Kedua Tim Tampil Tanpa Beban
Saat ini, pihak manajemen Maung Bandung tengah mengumpulkan data maupun informasi, terkait kejadian tersebut.
Langkah tersebut diambil manajamen Persib, sebagai bahan pertimbangan untuk melakukan tindakan selanjutnya, berupa laporan resmi ke pihak berwenang ataupun evaluasi internal.
"Kami berkomitmen untuk mendalami kejadian ini dengan serius. Langkah-langkah yang tepat akan diambil berdasarkan hasil investigasi yang sedang berlangsung," jelasnya.
Laga antara Persija vs Persib dalam lanjutan pekan ke-23 Liga 1 2024-25, berjalan dengan sengit dan menarik.
Maung Bandung sempat tertinggal lebih dulu di babak pertama lewat gol yang dicetak oleh Gustavo Almeida (33') dan Firza Andika (38').
Namun tim besutan Bojan Hodak akhirnya membuat para suporter tuan rumah terhenyak di babak kedua.
Skuad Maung Bandung berhasil menyamakan kedudukan di babak kedua lewat gol Nick Kuipers (51') dan David da Silva (70').
Hasil imbang tersebut membuat Persib semakin kokoh di puncak, sedangkan persija masih tertahan di urutan 4 klasemen.