Persija Batal Kalahkan Persib, Rizky Ridho Minta Maaf kepada Jak Mania

Senin 17 Feb 2025, 05:33 WIB
Rizky Ridho kecewa setelah Persija Jakarta hanya mampu bermain imbang lawan Persib di pekan 23 Liga 1 2024-25. (Sumber: Instagram @persija)

Rizky Ridho kecewa setelah Persija Jakarta hanya mampu bermain imbang lawan Persib di pekan 23 Liga 1 2024-25. (Sumber: Instagram @persija)

MANIAK BOLA - Meski sempat unggul dua gol, Persija Jakarta gagal mempertahankan keunggulan atas Persib Bandung pada pertandingan pekan ke-23 Liga 1, Minggu 16 Februari 2025.

Persija harus puas berbagi skor dengan Persib di mana laga yang digelar di Stadio Patriot Candrabhaga tersebut berakhir dengan skor 2-2.

Macan Kemayoran sebetulnya sudah unggul dua gol pada babak pertama melalui gol Gustavo Almeida menit 33 dan Firza Andika enam menit setelahnya.

Tetapi pada babak kedua, Maung Bandung berhasil bangkit dan mengejar ketertinggalan berkat gol Nick Kuipers serta David da Silva.

Baca Juga: Persija Gagal Pangkas Jarak dengan Persib, Carlos Pena Enggan Bicarakan Peluang Juara

Tanggapan Rizky Ridho Terkait Hasil Imbang

Persija gagal menjadi tim kedua yang mengalahkan Persib di Liga 1 Indonesia musim ini.

Tambahan satu poin tak cukup bagi Persija untuk memangkas jarak dari Persib, sekaligus membuat Macan Kemayoran malah tergusur ke posisi 4.

Alhasil, selisih poin antar kedua tim tak berubah pasca hasil imbang ini di mana Persija masih tertinggal 10 poin.

Hingga pekan ke-23 Liga 1 2024/2025, Maung Bandung masih kokoh di puncak klasemen dengan perolehan 50 poin.

Sementara pasukan Rizky Ridho dan kawan-kawan kini tersalip ke urutan 4 dengan koleksi 40 angka.

Kapten Persija tersebut menyangkan keunggulan timnya buyar dan menyadari ada banyak hal yang perlu dievaluasi.

Berita Terkait
News Update