Pemain Persib, Beckham Putra Nugraha, saat berada di dalam Barracuda. (Sumber: X @persib)

Liga 1

Pemain dan Ofisial Persib Diangkut Menggunakan Barracuda Menuju Stadion Patriot

Minggu 16 Feb 2025, 15:10 WIB

MANIAK BOLA - Para pemain dan ofisial Persib Bandung berangkat ke Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, diangkut kendaraan lapis baja Barracuda atau rantis.

Penggunaan Barracuda untuk membawa pemain dan ofisial Persib dilakukan karena alasan keamanan. Itu juga yang dilakukan kepolisian ketika Persija tandang ke Bandung.

Seperti dilihat dari postingan akun media sosial X Persib, sekitar 1 jam sebelum kick-off, nampak Beckham Putra Nugraha sedang berada di dalam barakuda

Akun Instagram Persib lewat IG Stories, juga membagikan video saat para pemain dan ofisial turun dari Barracuda saat tiba di Stadion Patriot.

Baca Juga: Main Hari Ini! Cek Jadwal Lengkap Pertandingan dan Link Live Streaming Persija vs Persib di Sini

Pertandingan Persija vs Persib akan digelar di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, pada Minggu sore, 16 Februari 2025.

Persija vs Persib masuk kategori pertandingan high risk atau berisiko tinggi terjadinya masalah keamanan.

Duel Persija vs Persib dipastikan akan disaksikan langsung sekira 27 ribu orang di Stadion Patriot.

Seluruh tiket Persija vs Persib kabarnya sudah sold out atau habis terjual sejak pemesanan dibuka pada Rabu malam, 12 Februari 2025.

Pertandingan Persija vs Persib juga akan dikawal lebih dari 2 ribu personel keamanan gabungan dari unsur Polri, TNI, dan Satpol PP.

Petugas keamanan akan melakukan penjagaan secara ketat, terutama untuk mencegah kehadiran suporter Persib atau bobotoh.

Selain karena berisiko tinggi terhadap keselamatan, sesuai regulasi Liga 1, suporter tim tamu dilarang hadir.

Sementara itu, kepolisian juga memberikan pengamanan ekstra kepada rombongan tim Persib.

Baca Juga: Susunan Pemain dan Link Live Streaming Persija vs Persib yang Tayang Sore Ini

Polisi menyediakan kendaraan taktis (rantis) untuk mengangkut pemain dan ofisial Persib menuju dan sepulangnya dari Stadion Patriot.

Berikut susunan pemain Persija vs Persib:

PERSIJA JAKARTA XI: Andritany Ardhiyasa (kiper); Hansamu Yama, Ondrej Kudela, Muhammad Ferrari Rizky Ridho; Firza Andika, Ramon Bueno, Firza Andika, Maciej Gajos, Ryo Matsumura; Gustavo Almeida, Marko Simic.

Cadangan: Yandi Sofyan, Hanif Sjahbandi, M Hafizh Rizkianur, Rayhan Hannan, Akbar Juansyah, Pablo Andrade, Resky Fandi, Syahrian Abimanyu, Witan Sulaeman, Raka Cahyana Rizky.

PERSIB BANDUNG XI: Kevin Mendoza (kiper); Nick Kuipers, Gustavo Franca, Kakang Rudianto, Edo Febriansah; Marc Klok, Adam Alis, Tyronne del Pino; Beckham Putra, Ciro Alves, Gervane Kastaneer.

Cadangan: Victor Igbonefo, Achmad Jufriyanto, Teja Paku Alam (kiper), Zalnando, Ahmad Agung Setia Budi, Ryan Kurnia, Adzikry Fadlillah, Ferdiansyah, Robi Darwis, Henhen Herdiana, David da Silva.

Info Live Streaming Persib vs Persib

Pertandingan Persija Jakarta vs Persib Bandung akan disiarkan langsung Indosiar dan streaming di Vidio pada Minggu, 16 Februari 2025, pukul 15.30 WIB.

Untuk menyaksikan laga-laga seru di kompetisi Liga 1 secara streaming di Vidio, harus membeli paket berlangganan.

Link live streaming Persija Jakarta vs Persib Bandung, klik di sini.

Tags:
Persib Persijapersija vs persibLiga 1pemain persib naik barracudapemain persib naik rantisstreamingstreaming persija persib

Mohamad Taufik

Reporter

Mohamad Taufik

Editor