MANIAK BOLA — Malut United berambisi tampil agresif saat menghadapi Bali United pada pekan ke-23 Liga 1 Indonesia 2024/2025. Laga ini akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Senin, 17 Februari 2025 pukul 19.00 WIB.
Pelatih Malut United, Imran Nahumarury, memastikan timnya dalam kondisi siap tempur menghadapi tuan rumah. "Persiapan kami semua berjalan lancar," ujarnya dalam jumpa pers virtual, Minggu, 16 Februari 2025.
Laskar Kie Raha saat ini tengah dalam tren positif setelah mengantongi 10 poin dari empat pertandingan terakhir. Namun, Imran menegaskan bahwa mereka tidak boleh terlena dan harus tetap fokus menghadapi Bali United.
“Tiap pertandingan itu berbeda. Saya tidak mau bahas yang kemarin. Ketika menang, setelah itu harus fokus lagi,” tegasnya.
Baca Juga: Jelang El Clasico Persija vs Persib: Pihak Keamanan Resmi Terjunkan 2000 Personel Gabungan
Absennya pelatih kepala Bali United, Stefano Cugurra, karena hukuman dari PSSI, menurut Imran, bukanlah keuntungan bagi timnya. Ia menilai tuan rumah tetap akan tampil dengan strategi matang.
"Ada atau tidak ada pelatih kepala itu sama saja. Kami harus siap dan lebih fokus pada strategi yang akan kami jalankan," tambahnya.
Bek Malut United, Safrudin Tahar, menyadari bahwa pertandingan melawan Bali United tidak akan mudah. Meski begitu, ia optimistis timnya bisa membawa pulang hasil positif.
“Besok pertandingan berat, tapi semoga pemain bisa menjalankan taktik pelatih dengan baik,” kata Safrudin.
Baca Juga: Pemain Persib Dalam Kondisi Sehat, Bojan Hodak Siap Raih Tiga Poin Fantantis Kontra Persija
Bali United Diunggulkan
Untuk memaksimalkan persiapan, Malut United akan menjalani latihan terakhir di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, pada pukul 16.00 WITA. Latihan ini akan difokuskan untuk menyempurnakan strategi jelang laga krusial tersebut.