Jadwal Liga 1 Pekan ke-22: Persib Berpeluang Kokoh di Puncak, Persija Hadapi Tantangan Berat

Jumat 07 Feb 2025, 07:09 WIB
Pertandingan Persib vs Persija di putaran pertama Liga 1 musim 2024-25. (Sumber: persib.co.id)

Pertandingan Persib vs Persija di putaran pertama Liga 1 musim 2024-25. (Sumber: persib.co.id)

MANIAK BOLA — Pekan ke-22 Liga 1 Indonesia akan kembali bergulir mulai Jumat, 7 Februari 2025 dengan Persib Bandung berpeluang semakin mengokohkan posisi mereka di puncak klasemen sementara. Maung Bandung akan bertandang ke markas PSIS Semarang di Stadion Jatidiri, Minggu, 9 Februari 2025 pukul 19.00 WIB.

Saat ini, Persib Bandung memimpin klasemen dengan koleksi 46 poin dari 21 pertandingan, unggul tujuh poin dari Persija Jakarta yang berada di peringkat kedua. Kemenangan atas PSIS bisa semakin memperlebar jarak mereka dengan para pesaing.

Sementara itu, PSIS Semarang tengah berjuang menjauh dari papan bawah setelah menempati peringkat ke-13 dengan 21 poin. Mereka hanya berjarak empat poin dari zona degradasi dan butuh kemenangan untuk mengamankan posisi mereka.

Di laga lain, Persija Jakarta akan menghadapi tantangan berat saat bertandang ke markas Dewa United di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (8/2) pukul 19.00 WIB. Macan Kemayoran tengah berupaya kembali ke jalur kemenangan setelah ditahan imbang dalam dua laga terakhir.

Baca Juga: PSS Sleman Tambah Amunisi Baru, Mazola Junior Fokus Adaptasi Pemain Baru di Liga 1 2024/2025

Dewa United sendiri sedang dalam performa impresif setelah menyapu bersih empat kemenangan di putaran kedua, termasuk saat mengalahkan Persib Bandung. Saat ini, mereka berada di peringkat empat dengan 37 poin, hanya terpaut dua poin dari Persija.

Tim peringkat ketiga, Persebaya Surabaya, juga menghadapi laga sulit saat bertandang ke markas Persis Solo di Stadion Manahan, Jumat (7/2) pukul 19.00 WIB. Bajul Ijo tengah dalam tren buruk setelah gagal meraih kemenangan dalam lima laga terakhir, dengan empat kekalahan dan satu hasil imbang.

Selain laga-laga tersebut, beberapa pertandingan menarik lainnya juga akan tersaji, seperti Madura United vs PSBS Biak, Arema FC vs PSM Makassar, dan Malut United vs Borneo FC.

Jadwal Lengkap Liga 1 Indonesia Pekan ke-22

Baca Juga: 8 Besar Liga 2: Diwarnai Perkelahian Pemain, PSPS Gasak Deltras FC

Jumat (7/2):

• Persita Tangerang vs Persik Kediri – 15.30 WIB

Berita Terkait

News Update