MANIAK BOLA - Berikut link live streaming PSPS Pekanbaru vs Deltras FC pada matchday 4 Grup X babak 8 besar Liga 2 musim 2024-25.
PSPS berupaya bangkit setelah menelan dua kekalahan beruntun saat menjamu Deltras FC di Stadion Kaharuddin Nasution, Pekanbaru, Kamis malam, 6 Februari 2025.
Askar Bertuah, julukan PSPS, memulai babak 8 besar dengan hasil mengesankan setelah mempermalukan tuan rumah Persiraja Banda Aceh 0-2.
Tetapi, PSPS antiklimak di dua laga berikutnya usai menyerah 0-1 dari PSIM Yogyakarta di kandang dan takluk 2-0 di markas Deltras FC.
Baca Juga: Update Venue Persija vs Persib di Pekan 23 Liga 1 2024-25, Ini Bocorannya
Kemenangan wajib diraih PSPS untuk menjaga peluang lolos ke semifinal dan promosi ke Liga 1 musim depan.
PSPS saat ini menempati posisi ketiga klasemen Grup X dengan mengumpulkan 3 poin, di bawah PSIM Yogyakarta dan Deltras FC.
Sementara Deltras FC, membuka peluang lolos ke semifinal berkat kemenangan atas PSPS pada 31 Januari 2025.
Pencetak gol kemenangan Deltras FC atas PSPS di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sekou Sylla dan Dwiki Mardiyanto akan kembali diandalkan The Lobster.
"Kami telah melakukan evaluasi dan menyampaikan strategi yang harus diterapkan di lapangan," kata asisten pelatih Deltras FC, Nurul Huda dikutip dari laman PT LIB.
Baca Juga: AC Milan Lolos ke Semifinal Coppa Italia, Derby Lawan Inter Bisa Terjadi 5 Kali Musim Ini