Ia sempat menjadi asisten pelatih mantan klub pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan tersebut pada tahun 2024, lalu.
Saat ini, pelatih berusia 44 tahun tersebut tengah menukangi klub divisi pertama Singapura, Tanjong Pagar United FC.
Baca Juga: Daftar Pemain Persib yang Potensial Bikin Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert Kepincut
Tertarik Melatih Klub Indonesia
Dalam sebuah wawancara di kanal yotube Sport77 Official, Along menyampaikan keinginannya untuk melatih klub Indonesia.
Pasalnya, ia memiliki memori tersendiri dengan kancah sepakbola tanah air.
Terlebih, Along sendiri berasal dari keluarga yang memiliki darah keturunan Indonesia.
Baca Juga: Jadwal dan Daftar Pembalap MotoE 2025
Hal tersebut yang membuatnya tertarik untuk menukangi salah satu klub yang ada tanah air.
"Wah pastilah (ada rencana melatih klub Indonesia), soalnya itu target abang (saya) dari pada mula," ucap Noh Alam Shah dalam kanal youtube Sport77 Official.
"Soalnya orang-orang rumah abang juga orang Indonesia kan. Jadi niat abang pulang ke sini, pensiun di sini, ngelatih di sini. Semoga suatu hari," jelasnya.
Along sendiri tidak membeberkan secar detail terkait klub mana yang bakal ia latih di masa depan.
Baca Juga: Dewa United Paling Gacor di 5 Pekan Terakhir Liga 1, Persebaya Terburuk