Ini bakal menjadi momen reuni Jaimerson dengan pelatih Bali United, Stefano Cugurra.
Sebab sebelumnya, pemain berusia 34 tahun tersebut sempat menjadi anak asuh Teco saat masih berada di Persija Jakarta.
Keduanya sempat berhasil membawa Macan Kemayoran menjuarai kompetisi Liga 1 edisi tahun 2018, lalu.
Baca Juga: Mathew Baker Tinggalkan Timnas U-20, Fokus ke Piala Asia U-17 2025
Pasca membela Macan Kemayoran, ia berpindah ke Madura United FC, Persis Solo dan terakhir klub promosi sekaligus jawara Liga 2 musim lalu, PSBS Biak.
Selama memperkuat PSBS Biak, pemain yang akrab disapa Jaime ini mencatatkan 10 penampilan dengan satu assist.
Kini, Jaime telah resmi berseragam Bali United dengan status pinjaman dari PSBS Biak.