MANIAK BOLA - PSBS Biak tepis anggapan miring hanya memainkan laga kandang di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, khusus menghadapi Persib Bandung.
Sebelumnya, tim berjuluk Badai Pasifik itu, dituding hanya memainkan laga kandang di Stadion Lukas Enembe karena lawan yang dihadapi adalah Persib di pekan 18 Liga 1 2024-25.
PSBS Biak dicurigai sengaja memainkan laga kandang di Stadion Lukas Enembe agar bisa mendapatkan keuntungan non teknis ketika melawan Persib.
Tudingan tersebut dialamatkan kepada PSBS Biak karena dalam jadwal laga kandang berikutnya seperti tertera di website PT Liga Indonesia Baru (LIB), mereka akan kembali memainkan pertandingan home di Bali saat menjamu PSIS Semarang.
Baca Juga: Patrick Kluivert Bertemu dengan Klub-klub Liga 1, Erick Thohir Beberkan Alasannya
Pertandingan PSBS Biak kontra Persib berakhir imbang 1-1. Kubu Persib sempat mempertanyakan hal itu, seperti disampaikan Marc Klok seusai laga.
Pelatih Persib, Bojan Hodak, juga mengeluhkan penggunaan Stadion Lukas Enembe yang dinilainya belum cukup siap karena permukaan lapangan yang kurang baik.
Bojan Hodak bahkan, menyebut cedera serius yang dialami Rachmat Irianto di laga PSBS vs Persib, diakibatkan kondisi lapangan Stadion Lukas Enembe.
Tapi tudingan miring ditepis PSBS Biak karena mereka memastikan laga kandang berikutnya tetap akan digelar di Stadion Lukas Enembe.
"Kami pastikan akan menggelar laga kedua menghadapi PSIS Semarang pada tanggal 26 Januari nanti di Stadion Lukas Enembe, Jayapura," kata Presiden klub PSBS Biak, Yan Permenas Mandenas dikutip dari laman LIB.
Alasan PSBS
Keputusan ini diambil setelah melihat antusiasme masyarakat Papua yang tinggi untuk menyaksikan langsung pertandingan PSBS.