Putusan Komdis PSSI Dinilai Aneh, Presiden Persibo Bojonegoro: Ini Baru Terjadi dalam Sejarah Sepak Bola

Selasa 14 Jan 2025, 23:04 WIB
Persibo Bojonegoro akan mengajukan banding atas putusan Komdis PSSI yang menganulir gol mereka ke gawang Deltras FC di laga terakhir Grup 3 Liga 2. (Sumber: Instagram @persibo.bojonegoro)

Persibo Bojonegoro akan mengajukan banding atas putusan Komdis PSSI yang menganulir gol mereka ke gawang Deltras FC di laga terakhir Grup 3 Liga 2. (Sumber: Instagram @persibo.bojonegoro)

MANIAK BOLA - Persibo Bojonegoro kecewa atas putusan Komite Disiplin (Komdis) PSSI yang menganulir gol Amir Hamzah ke gawang Deltras FC dengan alasan wasit lalai menjalankan Laws of The Game.

Komdis PSSI memerintahkan pertandingan Deltras FC vs Persibo Bojonegoro dilanjutkan dengan waktu yang tersisa di tempat netral dan tanpa penonton.

Presiden Klub Persibo Bojonegoro, Deddy Adrianto Wibowo menegaskan, pihaknya akan melakukan banding atas putusan Komdis PSSI.

Menurutnya, putusan Komdis PSSI jadi contoh buruk untuk sepak bola Indonesia. Bahkan, sepengetahuan dia, ini merupakan sejarah di dunia sepak bola karena baru kali ini, badan yudisial di sebuah federasi menganulir gol.

Baca Juga: 3 Pemain Naturalisasi yang Berpeluang Kembali ke Timnas Indonesia Era Pelatih Patrick Kluivert

"Ini baru terjadi dalam sejarah sepak bola dunia, ini belum pernah terjadi," kata Deddy kepada wartawan pada Selasa, 14 Januari 2025.

"Namanya Laws of the Game mestinya bersifat mutlak, tidak bisa dibanding, tentunya ini akan menjadi (contoh) buruk untuk sepak bola Indonesia," ujarnya.

Deddy mengungkapkan, jika putusan Komdis PSSI dipertahankan, dan Deltras FC akhirnya jadi pemenang, maka bukan tidak mungkin ke depan jika ada klub yang memprotes gol dalam sebuah pertandingan akan melakukan banding.

Padahal, tegas Deddy, gol dalam pertandingan tidak bisa dibanding. Jika ada kelalaian dari wasit, maka hukuman harusnya dijatuhkan kepada perangkat pertandingan, bukan mengubah skor atau hasil pertandingan.

"Bisa saja, di situ (ke depan) akan terus terjadi sidang, dan wasit tak perlu digunakan lagi, tapi menggunakan Komdis (untuk mengesahkan hasil pertandingan)," ujarnya.

Fakta dan Pertimbangan Hukum Komdis PSSI

Diberitakan MANIAKBOLA.NET sebelumnya, Komdis PSSI menganulir gol Persibo Bojonegoro ke gawang Deltras FC di laga pekan terakhir Grup 3 kompetisi Liga 2 musim 2024-25 pada Sabtu, 11 Januari 2025.

Berita Terkait
News Update