Hasil Pertandingan Liga 1 PSM vs PSS Sleman: Gustavo Tocantins Selamtkan Super Elang Jawa

Jumat 13 Des 2024, 17:34 WIB
Laga PSM Makassar vs PSS Sleman di pekan 14 Liga 1 2024-25. (Sumber: Instagram @psm_makassar)

Laga PSM Makassar vs PSS Sleman di pekan 14 Liga 1 2024-25. (Sumber: Instagram @psm_makassar)

MANIAK BOLA - Hasil pertandingan Liga 1 musim 2024-25 antara PSM Makassar vs PSS Sleman, berakhir tanpa pemenang.

PSM gagal menaklukkan PSS setelah sempat unggul 1-0, akibat gol telat PSS yang dicetak Gustavo Tocantins di Stadion Batakan, Balikpapan, pada hari Jumat, 13 Desember 2024.

PSM membuka skor lewat gol yang dicetak bek mereka asal Brazil, Aloisio Soares Neto di menit 16.

PSS sebenarnya tampil baik dan menguasai permainan setelah tertinggal. Super Elang Jawa beberapa kali menciptakan situasi berbahaya di muka gawang PSM.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga Inggris Pekan 16: Dipanaskan Derby Manchester

Salah satu peluang PSS tercipta di menit 72, ketika striker PSS, Phil Ofosu-Ayeh mendapat ruang tembak cukup terbuka.

Dalam posisi gawang yang sudah ditinggalkan kiper PSM, M Ardiansyah, penyerang asal Ghana kelahiran Jerman itu, melepaskan tendangan ke arah gawang.

Tetapi pemain PSM, Dzaky Asraf yang sudah siaga di depan gawang berhasil memblok bola untuk menyelamatkan timnya dari kebobolan.

Saat laga sepertinya akan dimenangkan PSM, Gustavo Tocantins berhasil mencetak gol penyeimbang di menit 90+4 untuk menyelamatkan Super Elang Jawa dari kekalahan.

Super Elang Jawa Masih di Zona Merah

Hasil imbang dengan PSS, membawa PSM naik ke posisi lima klasemen Liga 1 menggeser Arema FC, dan Borneo FC.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga Italia Serie A Giornata 16: Inter Milan Bakal Tersandung di Olimpico?

Berita Terkait
News Update