MANIAK BOLA - Sebagai langkah untuk memperkuat Lini Serangnya Arsenal dikabarkan akan mendatangkan penyerang baru pada bursa transfer musim panas mendatang.
Salah satu nama yang paling santer terdengar ialah Alexander Isak yang saat ini bermain untuk Newcastle United.
The Gunners saat ini sedang dihadapi oleh masalah badai cidera yang lini Serang mereka.
Nama-nama seperti Gabriel Jesus, Bukayo Saka, Gabriel Martinelli dan Kai Havertz harus menepi ke ruang perawatan diakibatkan Cedera yang dialami.
Baca Juga: Unai Emery Yakin Marcus Rashford dan Marco Asensio Mampu Tampil Bersinar di Aston Villa
Hal ini pun membuat Mikel Arteta sebagai pelatih harus memutar otak untuk mengatasi krisis yang dihadapi tersebut.
Nama dari Isak muncul setelah penampilan apiknya bersama Newcastle pada musim ini.
Tim asal London tersebut sangat tertarik dengan pemain Timnas Swedia yang mampu menjadi ujung tombak terbaik di timnya saat ini.
Namun jalan Arsenal untuk mendapatkan Isak sepertinya akan terganggu oleh kehadiran Liverpool yang turut mengincar tanda tangan pemain berusia 25 tahun ini.
Baca Juga: Pesan Jay Idzes untuk Suporter Timnas Jelang Laga Indonesia vs Australia
Legenda Liverpool Jamie Carragher mengungkapkan bahwa The Reds juga akan berada dalam perburuan penyerangan musim depan.