Man United Lagi Cuci Gudang: Antony, Rashford dan Malacia Sudah, Casemiro Selanjutnya?

Jumat 07 Feb 2025, 11:48 WIB
Casemiro jadi korban selanjutnya program cuci gudang setelah Man United membuang beberapa pemain. (Sumber: X/ ManUtd)

Casemiro jadi korban selanjutnya program cuci gudang setelah Man United membuang beberapa pemain. (Sumber: X/ ManUtd)

MANIAK BOLA -Menjelang akhir musim 2024-2025 Manchester United sepertinya sedang melakukan proses cuci gudang di dalam skuadnya.

Seperti yang diketahui bahwa pada bursa transfer musim dingin kali ini setan merah telah melepas 3 pemain untuk dipinjamkan ke klub lain.

Nama-nama seperti Anthony Marcus Rashford dan Tyrell Malacia sudah resmi meninggalkan untuk menjelajah di klub baru mereka.

Antony resmi hijrah asal Liga Spanyol Real Betis, sedangkan Rashford ke Aston Villa dan Malacia ke PSV.

Baca Juga: Nasib di MU Tak Jelas, Rashford dan Casemiro Bakal Ikut Solskjaer Gabung ke Besiktas?

Namun nampaknya Ruben Amorim selaku pelatih utama sepertinya belum puas untuk merombak posisi pemainnya di dalam skuad.

Berdasarkan sebuah media lokal yakni Manchester Evening News menggambarkan bahwa Malacia bukannya pemain terakhir yang akan dilepas oleh Man United pada akhir musim ini.

Pemain timnas Brazil lainnya yakni Casemiro diromorkan menjadi satu pemain lainnya yang bakal ditaruh ke daftar nama jual setan merah.

Mantan klub Cristiano Ronaldo tersebut dikabarkan sudah bentar lagi membutuhkan jasa dari Casemiro.

Baca Juga: Hijrah ke Aston Villa, Marcus Rashford Kembali Perform atau Makin Melempem

Sempat mengalami cedera membuat pemain berusia 32 tahun tersebut tak mampu kembali ke performa terbaiknya.

Berita Terkait
News Update