Striker Portugal tersebut merasa tak cukup puas hanya jadi pemain pelapis The Blues.
Baca Juga: Foto Bareng Patrick Kluivert Cs, Pelatih Kiper Dewa United Siap Direkrut Timnas Indonesia?
Felix akan menjalani masa peminjaman selama enam bulan di AC Milan hingga Juni 2025.
Dalam transfer ini, Milan harus mengeluarkan biaya peminjaman sebesar 5 juta euro dan harus menanggung penuh gaji sang pemain selama enam bulan ke depan.
Namun, tak ada kewajiban tebus bagi AC Milan di akhir musim sehingga sang pemain dipastikan bakal kembali ke Chelsea pada musim panas mendatang.