Ruben Amorim Masih Buka Peluang Bagi Marcus Rashford Bertahan di Man United

Jumat 31 Jan 2025, 19:05 WIB
Peluang dari Ruben Amorim kepada Marcus Rashford untuk masuk skuad utama dan bertahan di Man United. (Sumber: X/ UTDCJ)

Peluang dari Ruben Amorim kepada Marcus Rashford untuk masuk skuad utama dan bertahan di Man United. (Sumber: X/ UTDCJ)

MANIAK BOLA - Ruben Amorim selaku pelatih Manchester United masih membuka peluang bagi Marcus Rashford untuk kembali ke dalam tim.

Namun secara tegas pelatih asal Portugal tersebut mengatakan bahwa pemain tersebut harus menunjukkan komitmennya di setiap sesi latihan.

Hal tersebut secara tegas diucapkan oleh Amorim dan sesi konferensi pers terbaru jelang laga Liga Eropa kontra FCSB Jumat 31 Januari 2025 dini hari.

Dalam beberapa waktu belakangan ini pemain berpaspor Inggris tersebut mengatakan ingin segera hengkang dari Old Trafford untuk mencari peruntungan baru.

Baca Juga: Nasib di MU Tak Jelas, Rashford dan Casemiro Bakal Ikut Solskjaer Gabung ke Besiktas?

Hal tersebut dikarenakan dirinya sudah tak bermain bagi setan merah sejak pertengahan Desember 2024 lalu.

Keputusan ini diambil setelah pemain berusia 27 tahun tersebut dicoret dari Squad derby Manchester karena kurang niat bermain saat sesi latihan.

Mengetahui hubungan yang renggang dengan pihak klub sejumlah Timnas Eropa sudah mengincar tanda tangan dari Rashford dalam bursa transfer kali ini.

Barcelona, Borussia Dortmund hingga AC Milan dikabarkan tertarik untuk mendatangkan pemain yang berposisi sebagai Winger ini keluar dari Manchester.

Baca Juga: Masa Depan Mulai Cerah, Marcus Rashford Masuk Radar Utama Transfer Barcelona

Namun dengan gaji yang cukup fantastis yakni sekitar 325.000 Euro setiap pekannya membuat opsi perpindahannya menjadi sangat minim.

Setelah berhasil memenangkan laga dengan skor 1-0 atas Fulham, Amorim tempat mengatakan bahwa dianya lebih memilih memainkan pemain berusia 63 tahun dibanding yang tak menunjukkan performa maksimal saat latihan.

Pernyataan tersebut diindikasikan tertuju kepada Rashford yang ditujukan sebagai langkah disiplin bagi para pemainnya.

Pelatih asal Negeri Cristiano Ronaldo tersebut mengatakan semua pemain dilakukan peraturan yang sama jika ingin mendapatkan menit bermain di lapangan.

Baca Juga: Terpinggirkan dari Skuad, Marcus Rashford Masih Ingin Main Buat Man United

Terbukti dalam laga melawan FCSB, nama dari Rashford lagi-lagi tak masuk dalam skuad.

"Situasinya sama untuk semua pemain. Saya tidak mengatakan ini hanya untuk Marcus Rashford," jelasnya.

Dia mengatakan bahwa Man United saat ini adalah tim yang sangat membutuhkan kehadirannya.

Namun hingga waktu yang tepat dan kembalinya niat bermain dari pemain tersebut sendiri Amorim tak akan merubah keputusannya.

Baca Juga: Arsenal Dikabarkan Tertarik Boyong Marcus Rashford dari Manchester United

"Kami adalah tim yang lebih baik dengan kehadirannya, itu sudah jelas. Tetapi sampai saat yang tepat, saya tidak akan mengubah keputusan saya," tegasnya.

Amorim pun menegaskan bahwa jika pemain jebolan akademi Man United tersebut ingin kembali ke Skuad utama maka ia harus berubah sikapnya.

"Jika Rashford berubah, kami lebih dari senang untuk menerimanya kembali. Tetapi kami harus menetapkan standar. Ini bukan hal yang bersifat pribadi," katanya

Ia menyayangkan talenta sebesar itu disia-siakan begitu saja yang seharusnya bisa membuat kondisi Tim menjadi lebih baik.

Baca Juga: Masa Depan Marcus Rashford di Manchester United: Ruben Amorim Beri Jawaban Diplomatis

Namun secara tegas ia mengungkapkan bahwa ada sejumlah standar yang harus dipenuhi agar kemampuannya dapat dimanfaatkan dengan baik.

"Bayangkan talenta seperti Rashford, seharusnya tim kami bisa jauh lebih baik. Namun, dia harus berubah. Jika dia melakukannya, kami pasti akan memanfaatkan kemampuannya, tetapi saat ini, standar harus ditegakkan," jelas Amorim.

Dengan pernyataan tersebut peluang bagi Marcus Rashford untuk tetap bertahan di Man United masih terbuka sangat lebar tergantung dari Sikap yang ditunjukkan oleh dirinya sendiri.

Berita Terkait
News Update