Kabar Transfer Alejandro Garnacho: Napoli Dirumorkan Mundur dari Perburuan, Harga Terlalu Mahal

Jumat 24 Jan 2025, 09:53 WIB
Napoli mundur dari perburuan transfer Alejandro Garnacho dikarenakan harga yang terlalu mahal. (Sumber: X/ Fabrizio Romano)

Napoli mundur dari perburuan transfer Alejandro Garnacho dikarenakan harga yang terlalu mahal. (Sumber: X/ Fabrizio Romano)

MANIAK BOLA - Masa depan dari salah satu punggawa Manchester United yakni Alejandro Garnacho semakin menarik untuk di simak.

Sebab salah satu klub yang dikatakan sangat berminat mendatangkan pemain asal Argentina tersebut yakni Napoli dikatakan mundur dalam perburuan.

Padahal dalam beberapa Pekan lalu Il Partinopei dikatakan akan segera mendapatkan tanda tangan dari Garnacho dalam waktu dekat ini.

Pemain berusia 20 tahun ini juga menjadi opsi pengganti di Lini Serang anak asuh Antonio Conte setelah ditinggal pergi oleh Khvicha Kvaratskhelia ke PSG.

Baca Juga: Here We Go! Kyle Walker Hengkang dari Man City ke AC Milan hingga Akhir Musim 2024-2025

Diketahui klub asal Serie A tersebut telah melakukan beberapa perbincangan soal penawaran kontrak terhadap pemain yang berposisi sebagai Winger kiri ini.

Namun berdasarkan laporan diutarakan oleh Fabrizio Romano bawa situasi saat ini sudah mulai berubah.

Pemuncak klasemen sementara Liga Italia Ini masa kesulitan untuk mengejar tanda tangan dari Garnacho pada bursa transfer musim dingin ini.

Hal tersebut dikarenakan setan merah terlalu mematok harga yang sangat tinggi untuk pemain berpostur 180 cm tersebut.

Baca Juga: Gosip Alejandro Garnacho Pindah ke Chelsea Makin Kuat, Agen Pemain Hadir Langsung ke Stamford Bridge

Man United diketahui memasang harga pasar diangkat 70 juta Euro yang tak bisa ditawar oleh siapapun.

Berita Terkait

News Update