MANIAK BOLA - Klub Liga Italia Serie A yang dimiliki pengusaha asal Indonesia Robert Budi Hartono dan Michael Bambang Hartono yakni Como, resmi mendatangkan Dele Alli.
Dele Alli didatangkan secara gratis pada bursa transfer Januari 2025 setelah berstatus free agent atau tanpa klub sejak awal musim 2024/2025 ini.
Como yang dilatih Cesc Fabregas tersebut memang aktif mendatangkan mantan pemain bintang yang sudah hilang dari permukaan.
Sebelum Dele Alli, Como sudah mendatangkan Pepe Reina, Alberto Moreno, Sergi Roberto, bahkan Raphael Varane sebelum akhirnya gantung sepatu.
Baca Juga: Dirtek Baru Timnas Indonesia Segera Terungkap, Erick Thohir: Akan Ada Kabar Baik dalam Waktu Dekat!
Mantan gelandang Timnas Inggris dan Tottenham Hotspur tersebut dikontrak selama 18 bulan, dengan opsi perpanjangan setahun.
Masa Prime Dele Alli
Mengingat kejayaan di masa lalunya, cukup miris melihat perjalanan karier seorang Dele Alli.
Di usianya yang kini baru menginjak 28 tahun, banyak yang menyayangkan talenta pemain keturunan Nigeria ini.
Masa prime Dele Alli terjadi pada saat ia masih berusia 18 tahun ketika meroket bersama Tottenham Hotspur di Liga Inggris pada musim 2015/2016.
The Lilly White kala itu bahkan memiliki lini serang yang nyaris sempurna bersama trio Dele Alli, Cristian Eriksen, dan Erik Lamela, ditambah penyerang sekelas Harry Kane.
Selama tujuh musim bersama Spurs, Alli mencatat 269 penampilan dengan torehan 67 gol dan 57 assist.